TangerangNews.com

Usai UN, Siswa-siswi SMP di Tangsel tetap Corat-coret

Putri Rahmawati | Kamis, 7 Mei 2015 | 23:11 | Dibaca : 4767


Siswa siswi SMP.Mts di Kota Tangsel tampak melakukan aksi corat coret pakaian. (Putri Rahmawati / TangerangNews)



TANGSEL- Surat yang dikeluarkan Dinas Pendidikan kepada seluruh sekolah yang ada di Kota Tangerang Selatan (Tangsel)
untuk tidak ada aksi corat-coret setelah UN SMP/MTS tak diindahkan oleh sejumlah pelajar, Kamis (07/05/2015).

Seperti yang terliat  di wilayah Situ Gintung, Ciputat,  belakang fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Tampak pemandangan seperti sebelum belumnya, yakni usai selesai masa ujian, langsung mereka melakukan tindakan yang
dilarang Dinas Pendidikan.

Salah satu diantara mereka menjelaskan, UN SMP/MTs sudah selesai dan  mereka mengadakan acara kumpul serta corat-coret pakaian sambil menunggu hasil ujian.

"Biasalah kaya enggak tau saja, kita kan habis ujian" ujarnya.

Sementara itu, Komarudin selaku warga sekitar yang bekerja sebagai  tukang es tak jauh dari lokasi aksi tersebut menjelaskan, mereka merupakan pelajar Kota Tangerang Selatan.

"Lihat aja logo sekolahnya,  saya liat dilengannya tulisan SMPN 3, enggak tau SMPN 3. Setahu saya mah SMP  di Cireundeu sini," pungkasnya.