TangerangNews.com

22 Titik Banjir di Tangsel akan selesai 2016

Ray | Senin, 15 Juni 2015 | 18:47 | Dibaca : 1621


Kepala Dinas Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Tangsel Retno Prawati (Bastian / TangerangNews)



TANGERANG SELATAN-Sedikitnya 22 dari 31 titik banjir yang tersebar di tujuh kecamatan yang ada di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan dibenahi tahun ini dan selesai 2016 mendatang.  Kepala  Bidang Sumber Daya Air pada DBMSDA Kota Tangsel, Ade Suprijal mengatakan, target penyelesaian 31 titik banjir itu hingga 2016 mendatang. Untuk tahun ini, diakuinya ditargetkan pembenahan mencapai 60 persen.

"Pemetaan sudah dilakukan, ada 31 blok banjir yang meliputi ratusan titik banjir yang tersebar di tujuh kecamatan," katanya, Senin (15/6).

Kepala DBMSDA Kota Tangsel Retno Prawati mengatakan, program pembenahan drainase memang terus berjalan setiap tahunnya. Dari pembenahan saluran air, pembuatan saluran air hingga pembersihan saluran air. Setiap Jumat, pihaknya juga melakukan Jumat bersih keliling ke situ  dan saluran air yang ada di Tangsel.

"Pembersihan saluran air kerap kita lakukan bersama dengan masyarakat. Peran masyarakat juga penting dalam hal ini," tambahnya.