TangerangNews.com

Biaya Sekolah SD/SMP di Kota Tangerang Gratis

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 19 Maret 2017 | 15:00 | Dibaca : 19772


Walikota Tangerang Arief R Wismansyah memprogramkan menggratiskan sekolah gratis untuk SD dan SMP di Kota Tangerang. Program itu digagas sejak Minggu (19/3/2017). (@TangerangNews.com 2017 / Rangga A Zuliyansyah)


TANGERANGNEWS.com-Mulai tahun ajaran baru 2017/2018, biaya sekolah untuk jenjang SD dan SMP baik sekolah negeri atau swasta di Kota Tangerang akan digratiskan.

Menurut Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, penggratisan biaya operasional sekolah tersebut dimaksudkan untuk membuka aksesibilitas para generasi muda di Kota Tangerang terhadap pendidikan, yang menjadi modal pembangunan di Kota Tangerang.

Karena pendidikan ini adalah investasi masa depan Kota Tangerang," ujarnya, Minggu (19/3/2017).

 

Dijelaskannya, pada tahun 2017 ini Pemkot Tangerang telah menganggarkan Rp 1,1 Triliun untuk urusan pendidikan, termasuk di dalamnya Rp 105,3 Miliar untuk membiayai operasional 399 SD Negeri, 135 SD Swasta, dan 1 MI Negeri. Serta Rp 66,03 Miliar untuk membiayai operasional 24 SMP Negeri, 164 SMP Swasta dan 3 MTS Negeri.

 

"Saya ingin masyarakat Kota Tangerang punya bekal yang cukup untuk menghadapi persaingan global yang semakin ketat," terang Arief.

 

Pemkot Tangerang  juga telah melaksanakan program Satgas Wajib Belajar 12 Tahun yang bertugas untuk meminimalisir jumlah putus sekolah anak-anak di Kota Tangerang.

“Jadi tidak ada lagi anak yang tidak sekolah,” ungkapnya.