Pelatih Catania Walter Zenga memuji penampilan kiper Juventus Gianluigi Buffon seusai laga yang berakhir 2-1 untuk kemenangan Juventus. Menurut Zenga, tanpa Buffon, Catania bisa melesakkan empat atau lima gol ke gawang tamunya. "Kami bermain baik pada laga tadi. Setidaknya, ada empat atau lima peluang yang seharusnya menjadi gol. Namun, kesigapan Buffon mengalahkan kami," puji mantan kiper "Azzurri" ini. Kecemerlangan Buffon ini sekaligus mengubur dua penampilan buruk "I Bianconeri" di pekan sebelumnya. Dalam dua pertandingan itu, Buffon kembali merumput setelah sekian lama dibekap cedera. Sayangnya, Juve justru kalah di tangan Udinese dan Cagliari. Saat melawan Catania, Gigi melakukan penyelamatan gemilang sejak Catania menggempur sepuluh pemain Juve. Meski unggul dalam jumlah pemain, Catania tak berkutik melawan ketangguhan kiper utama Italia itu. Setelah menyamakan skor lewat Takayuki Morimoto, tuan rumah justru kecolongan oleh aksi Christian Poulsen di menit-menit akhir. Zenga kecewa dengan kekalahan itu dan menyebut timnya seharusnya pantas mendapat satu angka. Mantan pemain Inter Milan itu menilai, timnya seharusnya mendapat hadiah penalti. "Tentu kami kecewa dengan kekalahan ini. Namun, saya menilai, kami layak mendapat penalti ketika Marco Marchionni menyentuh bola di kotak penalti," ujarnya. "Namun, saya tak mau bicara banyak-banyak. Nanti saya kena denda. Daripada mengeluarkan uang untuk Komdis Serie A, saya lebih suka mendermakan uang kepada orang yang lebih berhak.