TangerangNews.com

Baznas Ajak Lembaga Zakat Sedunia Bantu Palestina

Yudi Adiyatna | Minggu, 3 Juni 2018 | 08:35 | Dibaca : 686


BAZNAS mengajak masyarakat bersedekah untuk membantu Palestina, adapun kegiatannya dilaksanakan di Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, Sabtu (2/5/2018). (TangerangNews.com/2018 / Yudi Adiyatna)


 

TANGERANGNEWS.com-BAZNAS mengajak masyarakat dunia untuk membantu rakyat Palestina yang terus menderita akibat konflik dengan Israel. Saat ini, para pengungsi di Palestina masih membutuhkan bantuan seperti kesehatan, pendidikan keahlian serta microfinance.

Ajakan membantu Palestina itu disampaikan oleh Hafiza Elfira, Tim penggalangan dana BAZNAS untuk Palestina di Plaza Semanggi dan juga acara Talkshow Muslimah Milenial bersama Raudhah Kasmhir di Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, Sabtu (2/5/2018).

Dalam acara yang dirangkai dengan pemberian paket Ramadan Bahagia kepada para mustahik ini, diharapkan masyarakat dapat terketuk hatinya untuk membantu rakyat Palestina, termasuk anak-anak dan wanita untuk bertahan hidup dengan layak. 

Sebelumnya BAZNAS bersama Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) telah membantu kebutuhan 2,2 juta pengungsi Palestina yang bermukim di Yordania.

#GOOGLE_ADS#

BAZNAS berkunjung langsung ke kamp pengungsian di Amman Yordania bersama Agensi Pekerjaan dan Pemulihan PBB untuk Pengungsi Palestina atau The United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees in the Near East (UNRWA) pada Bulan Mei lalu.

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H seperti saat ini juga membuat kebutuhan para pengungsi meningkat. BAZNAS diharapkan dapat membantu kebutuhan pengungsi Palestina di Yordania yang saat ini jumlahnya mencapai 2,2 juta jiwa.

Deputi BAZNAS, Arifin Purwakananta yang memimpin delegasi BAZNAS dalam kunjungan tersebut menyambut baik kerjasama ini. Ia mengatakan, masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang begitu peduli dengan Palestina. Mereka memberikan hati dan hartanya untuk rakyat Palestina.

“BAZNAS menyiapkan program pendidikan dan kesehatan bagi pengungsi Palestina. Selain itu, bantuan juga disiapkan kepada para pengungsi untuk mendukung ibadah Ramadhan,” katanya.(RAZ/HRU)