TangerangNews.com

Ini Jadwal Keberangkatan Bus PPD Rute BSD-Bandara Soetta

Yudi Adiyatna | Senin, 3 September 2018 | 18:42 | Dibaca : 170727


Sopir Bus PPD Rute BSD -Bandara Soetta. (TangerangNews.com/2018 / Yudi Adiyatna)


 

TANGERANGNEWS.com-Trayek baru bus PPD rute BSD (Intermark)-Bandara Soetta disambut antusias warga. Sebanyak lima unit bus ujicobakan hari ini, Senin (3/9/2018).

Bus yang terintegrasi melalui operasi layanan Jabodetabek Airport Connection (JA Connexion) dipersiapkan untuk melayani warga, terlebih mereka yang biasa menggunakan alat transportasi milik pribadi untuk pindah menggunakan moda transportasi umum tersebut.

Dalam jadwal Badan Pengelola Transportasi Jabotabek (BPTJ) tertulis, bus itu akan melayani masyarakat Tangsel sejak pukul 05.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB sejak hari ini.

Untuk keberangkatan dari Intermark BSD menuju Bandara Soetta, bus mulai berangkat mulai pukul 05.00 WIB sampai pukul 07.00 WIB berangkat setiap satu jam sekali. Kemudian dilanjutkan pemberangkatan setiap dua jam sekali mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB. berangkat setiap 2 jam sekali. Jadwal terakhir pemberangkatan pukul 18.00 WIB.

#GOOGLE_ADS#

Adapun rute yang dilalui Bus PPD ini adalah, setelah dari Gedung Intermark BSD, bus masuk tol BSD dan keluar di tol Pondok Aren, melewati bawah fly over depan Hotel Santika Bintaro, lalu kembali masuk tol lagi melewati Tol Lingkar Luar dan masuk menuju tol Bandara dan sampai di Bandara Soekarno Hatta. Begitupun rute sebaliknya.

JA Connexion menargetkan waktu tempuh dari BSD menuju Bandara Soetta maksimal selama satu jam.

"Maksimal 80 menit, tapi hitungan kami satu jam sudah bisa sampai ke Bandara," jelas

Direktur Umum PPD Pande Putu Yasa saat Peluncuean Bus PPD BSD-Bandara tersebut , Senin (3/9/2018).

Selama masa promosi, penumpang pun diberikan harga khusus, yakni hanya Rp25 ribu untuk satu kali perjalanan.(RMI/HRU)