TangerangNews.com

Peduli Pendidikan, Andi Dara: Pesantren Harus Diperjuangkan

Rachman Deniansyah | Sabtu, 30 Maret 2019 | 15:25 | Dibaca : 707


Caleg DPR RI Dapil Banten III dari Partai Golkar Andi Achmad Dara. (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)


 

TANGERANGNEWS.com-Berbicara soal pendidikan, Andi Achmad Dara, menilai bahwa pondok pesantren sebagai lembaga pendidikan non formal harus mendapatkan perhatian serius. Maka, ia pun akan memperjuangkan tempat menimba ilmu agama tersebut.

Hal tersebut diungkapkan Caleg DPR RI Dapil Banten III dari Partai Golkar, Andi Achmad Dara saat menggelar Media Gathering dan Silaturahmi di wilayah The Breeze BSD, Kabupaten Tangerang, Jumat (29/3/2019).

Menurutnya, jika bicara soal pendidikan, pemerintah pun harus juga memperhatikan pesantren yang menjadi wadah bagi masyarakat untuk mengembang pendidikan agama. 

"Provinsi Banten, Khususnya Tangerang Raya begitu terlihat pendidikan, serta religiusnya. Menurut saya, pesantren pun perlu disentuh oleh pemerintah," katanya. 

#GOOGLE_ADS#

Karena menurut Bang Andi, sapaan akrabnya, pendidikan di pesantren dapat meningkatkan taraf pendidikan. 

"Perjuangan terhadap pesantren itu dapat diperjuangkan di Undang-undang," ungkapnya. 

Banyak hal yang harus diperhatikan, kata dia, terlebih sarana prasarana yang harus ditingkatkan. Karena mengingat di Tangerang Raya begitu terlihat religiusnya, dan perlu untuk diimbangi dengan pendidikannya. 

"Saya akan optimalkan dana perimbangan daerah, khususnya untuk pendidikan harus dimaksimalkan,"  tukasnya.(RMI/HRU)