TANGERANGNEWS.com-Lampu Merah Perempatan Kukun, di Jalan Kukun Rajeg, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, sudah lama tidak berfungsi. Hal ini kerap menyebabkan kemacetan parah di lokasi.
Padamnya lampu merah ini juga dikeluhkan netizen. Pada kolom komentar Instagram Tangerangnews, mereka menyampaikan keluhannya.
"Kepada Yth Bpk Bupati dan Kadishub Kabupaten Tangerang serta admin TangerangNews mengenai lampu merah perempatan Kukun kenapa enggak juga di benerin itu, dah lama dan menyebabkan macet yang parah banget," tulis akun @ridwanasmadi2, Selasa (18/8/2020).
Ridwan mengaku kasihan terhadap orang tuanya yang harus mengalami kemacetan itu setiap harinya.
#GOOGLE_ADS#
"Kasian sama orang tua saya min udah kerja jauh terus di tambah macet di mana-mana," ujarnya.
"Apalagi waktu sebelum corona. Mobil motor yang mau berangkat sekolah sama yang mau kerja pada enggak mau ngalah. Akhirnya diem di tengah-tengah semua enggak gerak," tulis akun @dwiyantias.
"Maaf nih, pak ogahnya juga kurang mengerti untuk mengatur lalu lintas di sana dan banyak pengendara motor juga semerawut asal bablas aja. Nah yang parah itu gak jauh dari perempatan ada Polsek Rajeg loh. Btw polisinya kemana yak?" tulis akun @mas.abieee. (RAZ/RAC)