TangerangNews.com

Hujan Deras Banjiri Sejumlah Titik Kota Tangerang, Warga: Seperti Wahana Air

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 16 Februari 2021 | 11:47 | Dibaca : 17115


Sejumlah titik tergenang dengan perkiraan air setinggi 50 sentimeter di kawasan GOR Tangerang, Selasa (16/2/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )


TANGERANGNEWS.com—Sejumlah titik di Kota Tangerang terendam air setelah hujan deras mengguyur wilayah ini sejak pagi, Selasa (16/2/2021). 

Sejumlah titik tergenang dengan perkiraan air setinggi 50 sentimeter, seperti kawasan GOR Tangerang dan Perumahan Modernland. 

"Ya, kondisinya sekarang seperti ada wahana air," ujar Wawan, pengusaha di kawasan GOR Tangerang. 

Sejumlah titik tergenang dengan perkiraan air setinggi 50 sentimeter di kawasan GOR Tangerang, Selasa (16/2/2021).

#GOOGLE_ADS#

Menurut Wawan, air yang menggenangi ruas jalan mengakibatkan kendaraan terutama sepeda motor tidak dapat melintas. 

"Sepeda motor banyak yang tumbang mesinnya," katanya. 

Sedangkan untuk wilayah rawan banjir seperti di Kecamatan Periuk, TangerangNews belum mendapatkan informasi lebih lanjut. (RAZ/RAC)