TangerangNews.com

Kabel Semrawut di Ciputat, Warga: Merusak Pemandangan

Rachman Deniansyah | Rabu, 17 Maret 2021 | 14:16 | Dibaca : 549


Kabel listrik yang saling menguhubungkan dari tiang ke tiang listirik menjuntai begitu rendah di sejumlah sudut perkotaan Tangerang Selatan, Rabu (17/3/2021). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)


TANGERANGNEWS.com-Fenomena kabel semrawut yang terjadi di sepanjang Jalan WR Supratman, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, mengundang protes warga sekitar. 

Juntaian kabel yang menggelantung begitu rendah itu, dinilai warga telah merusak keelokan Kota Tangsel. Seperti yang diungkapkan Merry, salah satu warga setempat.

"Ya kurang bagus aja pemandangannya. Lalu terus ya kurang baik gitu dilihatnya. Merusak keindahan," kata Merry, Rabu (17/3/2021). 

Ia menginginkan agar fenomena kabel semrawut tersebut dapat segera dibenahi. 

"Harapannya dirapihkan aja lah, biar enak aja dipandangnya. Rapihkan lagi, perbaiki lagi gimana situasinya," harapnya. 

#GOOGLE_ADS#

Baca Juga :

Pasalnya, banyak kabel yang tak terpakai dibiarkan begitu saja. Alhasil, pemandangan tak elok akibat kabel semrawut pun terjadi. 

"Kalau tidak terpakai kan itu bisa diambilin dipisahkan gitu kan. Jadi lebih rapih lagi, enak lagi enggak membahayakan juga kan bagi orang yang lewat," ujarnya. 

Sejauh ini, belum ada sama sekali pihak yang bertanggungjawab, membenahi persoalan kabel semrawut itu. 

"Belum sih saya belum lihat. Cum ada orang yang ikat-ikat saja di sini. Tapi untuk merapihkan belum. Dia kaya semacam petugas, dia bawa tangga, terus dia naik gitu," pungkasnya. (RAZ/RAC)