TangerangNews.com

Warga bersama MRI Act Kota Tangerang Gotong Royong Bangun Dapur Umum

Faisal Fazri | Jumat, 11 Juni 2021 | 17:33 | Dibaca : 716


Warga RW 03 Kelurahan Gandasari bersama Masyarakat Relawan Indonesia (MRI ) dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) saat menyiapkan makanan bagi warga yang terpapar COVID-19, Kota Tangerang, Jumat 11 Juni 2021. (@TangerangNews / Faisal Fazri)


TANGERANGNEWS.com-Warga RW 03 Kelurahan Gandasari  bersama Masyarakat Relawan Indonesia (MRI ) dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kota Tangerang membuka dapur umum di kawasan penerapan lockdown berskala mikro akibat 33 warga yang terpapar COVID-19.  

Hal ini dilakukan, guna mengurangi beban warga yang terdampak COVID-19 ataupun yang harus melakukan isolasi mandiri, Jumat 11 Juni 2021

" Kegiatan hari ini yaitu kita dan warga sekitar membuka dapur umum bersama MRI dan Act, agar Kampung  Rawacana dapat bangkit melawan COVID-19" ungkap Maryadi wakil RW 03 kelurahan Gandasari.

#GOOGLE_ADS#

Ia menambahkan, walaupun saat ini sudah ada yang di perbolehkan pulang dari karantina, akan tetapi kita dan warga tetap membantu dengan membuka dapur umum ini.

Adapun pihak Mri Act pun mengadakan dapur umum ini karena banyaknya keluhan dan laporan warga yang sudah tidak bisa berkativitas seperti biasa nya lagi karna wilayah tempat tinggal nya yang terkena lockdown.

Warga RW 03 Kelurahan Gandasari bersama Masyarakat Relawan Indonesia (MRI ) dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) saat menyiapkan makanan bagi warga yang terpapar COVID-19, Kota Tangerang, Jumat 11 Juni 2021.

#GOOGLE_ADS#

"Kami bertindak karena mendapatkan laporan dari warga yang sudah tidak bisa beraktivitas kembali seperti bekerja, ataupun aktivitas pada biasanya maka dari itu kami bersama warga Rw 03 kelurahan Gandasari mendirikan dapur umum ini" ujar Ihvan Rivana ketua MRI Act kelurahan Gandasari.

Tidak hanya karena kampung ini terkena lockdown saja, akan tetapi sebelumnya sudah terjalin kerja sama antara warga dan MRI ACT dalam program lumbung sedekah pangan yang sudah berjalan tujuh bulan ini.

"Jadi kita sudah ada program disini yaitu lumbung sedekah pangan sebelumnya yang mana program tersebut kita laksanakan sebulan sekali bersama warga disini dengan membagi - bagikan makanan kepada warga yang sudah berjalan tujuh bulan ini" pungkasnya. (RED/RAC)