TangerangNews.com

Spanduk Dukungan WH Jadi Gubernur Bertebaran

| Minggu, 7 November 2010 | 17:11 | Dibaca : 34823


Spanduk dukungan warga untuk WH menjadi Gubernur Banten. (tangerangnews / rangga)


TANGERANGNEWS-Spanduk-spanduk dukungan terhadap Wali Kota Tangerang Wahidin Halim  (WH) untuk menjadi gubernur Banten 2011 mulai terpasang di beberapa tempat di Kota Tangerang. Berbagai elemen masyarakat Kota Tangerang, mengaku, siap mendukung WH pada Pilkada Gubernur 2011 nanti.


Salah satunya di Jembatan Pintu Sepuluh, Neglasari. Dalam spanduk berukuran sekitar tiga meter tersebut tertulis "Kami warga Benteng Kecamatan Neglasari mendukung H Wahidin Halim menjadi Gunernur Banteng" Selain di Neglasari, di Karang Tengah, spanduk mencegah DBD dengan gambar WH berukuran besar juga terpampang.

Sejumlah tokoh masyarakat yang berhasil dimintai komentarnya salah satunya mengatakan, Ketua Forum Masyarakat Kampung Benteng (FMKB) Edy Lim. Edy Lim mengaku spanduk itu bukanlah dukungan dari warga Cina Benteng. "Bukan kita yang masang, itu spanduk liar," ungkapnya, Minggu (07/11).
Mantan ketua Panwaslu Kota Tangerang yang kini menjadi Ketua KPU Kota Tangerang Syafril Elain mengatakan, kalau penyebaran spanduk bernuansa politis itu tidak dilarang dipasang karema belum masuk masa tahapan pemilihan umun Gubernur Banten periode 2011. "Untuk saat ini tidak termasuk pelanggaran. Kalau sudah tahap pemilu ada aturannya sehingga panwaslu berwenang menurunkan spanduk tersebut," ungkapnya. (rangga)