TANGERANGNEWS.com-Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) melakukan aksi penanaman 1.000 bibit mangrove di Hutan Mangrove Tanjung Pasir, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Kamis 23 Februari 2023.
Aksi ini dilakukan sebagai rangkaian kegiatan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Basarnas ke-51.
Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi, Kepala Basarnas mengatakan mangrove adalah tanaman yang tumbuh di daerah pesisir pantai yang memiliki banyak fungsi
Di antaranya sebagai pelindung dari abrasi pantai, penyerap karbon, tempat hidup berbagai jenis ikan dan satwa liar, serta penahan gelombang dan tsunami.
"Penanaman mangrove sendiri juga memiliki manfaat yang signifikan baik jangka pendek maupun jangka panjang," ujarnya.
Manfaat jangka pendek dari penanaman mangrove seperti mengurangi erosi pantai, mengurangi dampak banjir, dan menyediakan sumber daya lainnya.
Sedangkan manfaat jangka panjangnya adalah menjaga kenaekaragaman hayati, mengurangi efek gas rumah kaca, dan menjaga kelestarian serta keseimbangan ekosistem.
"Sebagai lembaga yang bertanggung jawab dalam penyelenggaraan di bidang SAR, Basarnas memahami betul betapa pentingnya keberadaan Mangrove dalam menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat," tegas Henri.
Ia berharap kegiatan penanaman mangrove ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan, tidak hanya sebagai kegiatan seremonial semata, namun juga sebagai kontribusi nyata dalam menjaga kelangsungan lingkungan hidup.
"Semoga menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk turut serta menjaga kelestarian alam," ungkapnya.
Untuk diketahui kurang lebih sekitar 1.000 bibit mangrove yang ditanam di lokasi. Kegiatan tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Tangerang Mad Romli.