TangerangNews.com

3 Remaja Tewas Tersengat Listrik saat Banjir di Teluknaga Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 2 Maret 2023 | 13:01 | Dibaca : 455


Potongan video warga membawa jenazah korban tersengat listrik saat banjir di Kampung Cirumpak, Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis 2 Maret 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)


TANGERANGNEWS.com-Tiga remaja di Kampung Cirumpak, Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang , diduga tewas tersengat listrik saat banjir melanda kawasan tersebut, Kamis 2 Maret 2023.

Dari video yang diterima Tangerangnews.com, terlihat puluhan orang sedang membawa jenazah dalam keadaan yang banjir. 

"Inalillahi wa innailaihi rojiun, tiga anak remaja Lampung Cirumpak RT 13, meninggal dunia akibat tersetrum listrik, di Teluknaga Tangerang," ucap salah satu warga dalam video yang berdurasi 20 detik itu. 

Sementara Kapolsek Teluknaga AKP Marbintang R.E membenarkan kejadian tersebut.

"Benar, ada di Desa Tanjung Burung tiga orang meninggal, informasi awal tersengat listrik," ucapnya kepada Tangerangnews.com saat dihubungi.

Marbintang mengatakan beberapa pihak telah hadir termasuk PLN setempat untuk memadamkan listrik di lokasi.

"Sudah dilakukan pemadaman listrik sekitar sana. Tujuannya agar tidak terjadi lagi adanya korban akibat listrik area itu," katanya.

Pihaknya belum mengetahui pasti akan kronologis kejadian tersebut. Sementara ini, petugas sedang di melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Awalnya (belum tahu) kita lagi cek TKP, mohon tunggu dulu. Kronologisnya kita lagi cek dulu, kalau 3 orang tewas itu benar memang ada," pungkasnya.