TangerangNews.com

Pengendara Motor Jangan Asal, Simak Tips Aman Menyalip Kendaraan Lain

Fahrul Dwi Putra | Senin, 6 Maret 2023 | 11:11 | Dibaca : 531


Ilustrasi pemotor menyalip kendaraan lain (@TangerangNews / Istimewa)


TANGERANGNEWS.com- Menyalip kendaraan lain saat sedang berkendara tidak boleh dilakukan secara asal atau sembarangan.

Pasalnya, menyalip kendaraan secara sembrono seringkali menimbulkan kecelakaan yang dapat menelan korban jiwa. Terutama bagi pengendara sepeda motor yang berusaha mendahului kendaraan besar.

Terdapat sejumlah kondisi yang tidak diperkenankan untuk menyalip. Berikut beberapa di antaranya:

1. Saat ragu-ragu

2. Di tikungan

3. Jalan yang menanjak

4. Jalan raya dengan marka jalan yang tidak terputus

5. Area penyeberangan jalan

6. Jembatan sempit

Jika ingin menyalip, pastikan kondisi aman dan sesuai aturan yang berlaku serta pikirkan seberapa perlu untuk menyalip kendaraan lain.

Apabila sudah yakin, ikuti tips aman untuk menyalip berikut ini seperti dikutip dari kanal YouTube Daily Life Book, Senin 6 Maret 2023.

1. Pandangan aman jauh ke depan dan tidak ada kendaraan lain dari arah berlawanan

2. Pastikan sedang tidak disalip oleh kendaraan lain

3. Pastikan terdapat area kosong yang cukup di depan kendaraan yang akan disalip

4. Pastikan tidak terlalu dekat dengan kendaraan yang akan disalip

5. Cek kaca spion untuk melihat kondisi di belakang

6. Nyalakan lampu sein selama tiga detik untuk memberikan kode perpindahan jalur kepada kendaraan di belakang

7. Menoleh sekilas ke kanan untuk memastikan area yang tidak terlihat dari kaca spion

8. Mulai lakukan perpindahan jalur untuk bersiap menyalip

9. Bunyikan klakson dua ketukan untuk memberikan informasi posisi Anda yang sedang berada di dekat kendaraan yang hendak disalip

10.Percepat laju kendaraan

11.Usai menyalip, nyalakan kembali lampu sein kiri sebagai penanda untuk kembali lajur kiri

12.Hindari untuk langsung memotong kendaraan yang disalip

13.Lakukan pergerakan sedikit jauh ke depan

14.Pastikan melihat kendaraan yang telah dilalui menggunakan kaca spion

15.Pastikan situasi aman di sebelah kiri sebelum kembali ke lajur semula

 

Untuk kendaraan besar, perlu sejumlah trik yang sedikit berbeda mengingat risikonya yang lebih berbahaya.

1. Kurangi kecepatan agar dapat melihat area pandang dan kondisi jalan di depan terlihat lebih jelas

2. Hal ini pun dapat membantu sopir kendaraan besar agar dapat melihat kendaraan Anda melalui kaca spion

3. Pastikan terdapat area kosong yang cukup di depan kendaraan yang akan disalip

4. Jangan mengikuti kendaraan lain di depan Anda yang sedang menyalip kendaraan besar

 

Demikian informasi mengenai tips aman untuk menyalip kendaraan lain menggunakan sepeda motor, pastikan berkendara dengan selamat dan menaati peraturan karena keluarga selalu menunggu kepulangan Anda di rumah.