TangerangNews.com

Viral Aksi Pembullyan Siswi SMA di Cipondoh Tangerang, Berakhir Damai

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 20 Agustus 2023 | 12:39 | Dibaca : 550


Tangkapan layar aksi perundungan di Cipondoh, Kota Tangerang viral di media sosial (@TangerangNews / Istimewa )


TANGERANGNEWS.com- Viral di media sosial aksi perundungan antar siswi SMA di Cipondoh, Kota Tangerang pada Jumat, 18 Agustus 2023.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @infocipondoh.id, tampak seorang siswi yang diduga berasal dari SMA Negeri 10 Kota Tangerang dihadang oleh empat siswi yang berasal dari SMP Negeri 10 Tangerang dan SMA Negeri 02 Tangerang.

Usai dihadang perkelahian pun tak terelakkan, salah satu pelajar berkaos merah muda terlihat menarik kerudung siswi SMA tersebut yang dibantu oleh rekan-rekannya.

Sementara itu, perekam video alih-alih melerai justru terdengar turut memprovokasi perkelahian antara remaja perempuan tersebut.

Menanggapi hal itu, Polres Metro Tangerang Kota melalui akun Instagram resminya, @polresmetrotangerangkota menyatakan aksi perundungan terjadi di Jalan Panglima Polim, RT 001/003, Kelurahan Poris Plawad Utara, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

"Saat ini sudah ditangani oleh Unit PPA Sat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota dan Polsek Cipondoh," tulis akun Polres Metro Tangerang Kota dikutip pada Minggu, 20 Agustus 2023.

Adapun kelima siswi yang terlihat dalam video yang viral tersebut telah dilakukan mediasi oleh pihak kepolisian dengan didampingi masing-masing orang tuanya.

Menurut penuturan kelima siswi itu, permasalahan terjadi hanya karena kesalahpahaman.

"Sepakat diselesaikan secara musyawarah dan telah saling memaafkan dan telah dibuatkan surat pernyataan damai," sambungnya.

Kelima remaja perempuan tersebut pun diminta saling bermaafan dan berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya dengan disaksikan orang tua serta pihak kepolisian.