TangerangNews.com

Yuk Hadiri World Walking Day 2023, Ada Doorprize hingga Uji Emisi Gratis

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 4 Oktober 2023 | 18:39 | Dibaca : 558


Poster resmi World Walking Day 2023 (@TangerangNews / Istimewa )


TANGERANGNEWS.com- World Walking Day (WWD) akan digelar di Tugu Adipura, Kota Tangerang pada Sabtu, 07 Oktober 2023, mulai pukul 06.00 WIB.

Kegiatan yang digagas oleh Apeksi serta Kormi ini akan mengusung tema Walk in Style.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meramaikan kegiatan nasional yang sebelumnya digelar di Kota Bogor ini.

"Kota Tangerang untuk berjalan kaki secara bersama-sama sambil menunjukkan gaya unik mereka," ujarnya.

Asisten Administrasi (Asda) III Kota Tangerang Wahyudi Iskandar menyebut WWD 2023 akan memiliki rangkaian kegiatan yang menarik.

Misalnya saja, senam bersama, gerak jalan sehat, exhibition olahraga rekreasi masyarakat, pembagian doorprize, penanaman pohon, hingga pelayanan publik hingga uji emisi.

Selain itu, pihak Pemerintah Kota (Pemkot) juga menyediakan stan pelayanan publik, yakni DPMPTSP dengan pembuatan NIB gratis, stan Bapenda dengan loket pembayaran PBB dan BPHTB, stan Dinkes dengan pelayanan kesehatan gratis. 

Lalu, ada juga stan Disnaker dengan job fair berisi ribuan lowongan pekerjaan, stan Disdukcapil dengan layanan administrasi kependudukan dan stand Polres Metro Tangerang Kota dengan layanan SIM.

"Ikuti seluruh kegiatannya, manfaatkan stan pelayanan gratisnya dan jangan lupa dapatkan doorprize menarik jika beruntung," tutupnya.