TangerangNews.com

2 Putra Kabupaten Tangerang Jadi Pemain Timnas U-17, Tangerang League Cari Bibit Atlet Baru

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 20 November 2023 | 20:58 | Dibaca : 453


Pembukaan kompetisi sepak bola Tangerang League U-19 untuk mencari potensi bibit muda di Stadion Mini Jaga Lautan Kronjo dan Stadion Mini Solear, Sabtu 18 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)


TANGERANGNEWS.com-Dua putra asal Kabupaten Tangerang yakni M Aulia Ramhan Arif dan Azka Ghaisan Prayogi yang terpilih membela timnas Piala Dunia U-17, mendorong pemerintah daerah setempat bersama PSSI untuk kembali mencetak bibit atlet muda bertalenta melalui kompetisi Tangerang League.

Tangerang League U-19 ini resmi dibuka di Stadion Mini Jaga Lautan Kronjo dan Stadion Mini Solear, pada Sabtu 18 November 2023.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid dalam sambutannya mengatakan pembinaan olahraga sepak bola harus terus dilakukan dan berjenjang.

"Sebab, para atlet sepak bola tidak akan berhasil jika hanya latihan semata," ujarnya di Stadion Mini Jaga Lautan Kronjo.

Untuk itu, diperlukan kompetisi yang berjenjang seperti Tangerang League, untuk melatih mental dan fisik sekaligus juga memberikan hiburan kepada masyarakat pencinta bola.

"Kita perlu mengasah atlet sepak bola ini dengan kompetensi yang teratur dan berjenjang, seperti Tangerang Junior League yang menghasilkan seperti Ilham Bakti Rizkiawan dan Azka Ghaisan Prayogi (Farmel FC)," jelas Sekda.

Selain itu ada juga M Aulia Ramhan Arif dan Azka Ghaisan Prayogi, putra asal Kabupaten Tangerang yang membela skuad timnas Piala Dunia U-17.

Keduanya membuktikan bahwa kompetisi Tangerang Junior League (TJL) dapat menghasilkan atlet sepak bola Kabupaten Tangerang yang berkarir di Liga Indonesia hingga internasional.

"Ini liganya atlet sepak bola di Kabupaten Tangerang, sebelum mereka menjadi pemain profesional ditempa terlebih dahulu di Tangerang League, disiplin, berlatih dan menjaga ritme bermainnya," kata Maesyal.

Ketua Umum Asosiasi Kabupaten (ASKAB) PSSI Tangerang Daniel Ramdani mengungkapkan Tangerang League merupakan program kerja ASKAB yang berjenjang.

Tujuannya untuk mengasah mental pemain, mental pelatih dan juga mental penyelenggara liga di daerah agar terus berkembang.

"Ini merupakan kompetisi berjenjang, mulai dari Tangerang Junior League usia 13 tahun, 15 tahun sampai 17 Tahun. Kali ini kita menggelar Tangerang League U-19," jelas Daniel.

Ia menambahkan Tangerang League U-19 diikuti 20 tim sepak bola yang terbagi menjadi dua zona, yakni Utara dan Barat. 

Mereka akan diawasi oleh pemandu bakat baik di Askab PSSI Tangerang, maupun tak terkecuali ada dari klub liga Indonesia yang profesional.

Sementara itu, M Anas pesepakbola dari Petal FC mengucapkan terima kasihnya kepada Sekda dan ASKAB yang telah mengakomodir pembinaan sepak bola melalui kompetisi yang berjenjang, sehingga mental dan fisik pemain muda sepakbola terus terasah.

"Kami bisa menyalurkan bakat dan menata jadwal berlatih juga disiplin dalam mengatur waktu bermain sepak bola," ucap Pria asal Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang ini.

Tangerang League U-19 di Stadion Jaga Lautan Kronjo diawali dengan pertandingan Kronjo Raya Vs Petal FC (Sukadiri) yang dimenangkan oleh Petal FC dengan Skor 3-1. Salah satu gol kemenangan Petal FC dilesatkan oleh M Anas di menit 57.