TangerangNews.com

81 Atlet Tangsel Wakili Banten di PON XXI Aceh

Abdul Majid , Yanto | Jumat, 23 Agustus 2024 | 19:21 | Dibaca : 84


Pelepasan puluhan atlet Kota Tangsel mewakili Provinsi Banten bertanding di PON ke XXI di Aceh dan Sumatera Utara, Jumat 23 Agustus 2024. (@TangerangNews / Yanto)


TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 81 atlet Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dari 23 cabang olahraga (cabor) mewakili Provinsi Banten bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXI di Aceh dan Sumatera Utara.

Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan saat melepas para atlet berharap agar mereka membawa nama baik Kota Tangsel, meski daerah tersebut usianya lebih muda dari daerah lainnya.

"Saya yakin dalam waktu dekat Tangsel bisa juara walupun umur Tangsel lebih muda. Kita bisa bawa ke tingkat nasional kalau tingkat dunia, karena kita lihat semua cabang olahraga di Tangsel sudah ada," ujarnya, Jumat 23 Agustus 2024.

Meski mewakili Banten, para atlet diharapkan dapat meraih kemenangan di PON, sehingga dapat menambah prestasi di Kota Tangsel.

"Ini merupakan harga diri kita untuk memenangkan PON di Aceh nanti," pungkasnya.

Hamka, Ketua KONI Tangsel meminta para atlet supaya bisa lebih fokus dan bisa menang di perlombaan nanti.

"Pokoknya saya fokus saja tanpa harus memikirkan sesuatu, biar semua keperluan, manager yang lebih ngurusin, atlet jangan terlalu fokus memikirkan sesuatu," terangnya.

Ia juga berharap untuk para manager dan pelatihan bisa mengkondisikan para atletnya nanti di PON Aceh.