TangerangNews.com

Peduli Kesehatan, Maesyal-Intan Hadirkan Program 1 Desa 1 Ambulans

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 3 Oktober 2024 | 16:14 | Dibaca : 181


Calon Bupati Tangerang nomor urut 02 Maesyal Rasyid disambut hangat saat menyapa warga Kampung Cipeundeuy, Desa Ranca Buaya, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, pada Kamis, 3 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)


TANGERANGNEWS.com- Calon Bupati Tangerang Maesyal Rasyid memaparkan sejumlah program unggulan yang akan ia kerjakan bersama Calon Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah jika terpilih dalam Pilkada 2024.

Program unggulan dari pasangan nomor urut 02 ini meliputi bidang pendidikan dan kesehatan, yang dimana bidang pendidikan akan diurus oleh Intan, sementara Maesyal pada bidang kesehatan.

Pria yang juga akrab disapa Rudi Maesyal itu berjanji akan menambah jumlah posyandu dan satu ambulans untuk satu desa.

"Posyandu akan bertambah jumlahnya, agar pelayanan ke masyarakat lebih cepat serta insyaalloh di satu desa akan disiapkan satu ambulans," ujar Maesyal saat menyapa warga Kampung Cipeundeuy, Desa Ranca Buaya, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, pada Kamis, 3 Oktober 2024.

Adapun terkait pendidikan, Maesyal bersama Intan yang juga dikenal konsen pada bidang tersebut akan memberikan berbagai program pendukung agar seluruh anak dapat memperoleh akses pendidikan.

Hal ini sesuai dengan visi dari pasangan Maesyal-Intan untuk mewujudkan jangan sampai ada anak yang putus sekolah di Kabupaten Tangerang.

"Dan jika ada anak-anak kita yang berprestasi, akan diberikan beasiswa," katanya.