TangerangNews.com

Pengamat Soal BISKITA di Kota Tangerang: Satu Tiket, Satu Perjalanan

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 29 Oktober 2024 | 10:30 | Dibaca : 116


Pengamat tata kota, Nirwono Joga. (@TangerangNews / Istimewa)


TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota Tangerang berencana mengembangkan akses transportasi publik bagi warganya dengan menghadirkan layanan BISKITA. 

Layanan ini merupakan hasil kerja sama dengan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) dari Kementerian Perhubungan, yang bertujuan memperluas akses transportasi terintegrasi di kawasan perkotaan.

Menanggapi itu, Pengamat tata kota Nirwono Joga menyambut baik upaya untuk memperbaiki aksesibilitas transportasi umum bagi masyarakat tersebut. 

Namun, ia menyebut perlunya pendekatan yang menyeluruh, agar layanan transportasi publik ini tidak malah membuat penumpang harus berpindah-pindah kendaraan dalam satu perjalanan.

Menurutnya, sistem integrasi antarwilayah, seperti Trans Jakarta yang meluas menjadi Trans Jabodetabek, termasuk layanan Trans Tangerang, bisa menjadi solusi ideal bagi transportasi umum Jabodetabek. 

"Perlu dibuat sistem manajemen satu tiket satu perjalanan, sehingga masyarakat hanya membayar satu kali dengan biaya yang ditetapkan. Jadi ini akan lebih mudah praktis dan dapat membuat masyarakat beralih ke transportasi publik," lanjutnya.

Sebagai informasi, Pemerintah Kota Tangerang sebelumnya sudah memiliki layanan Bus Rapid Transit (BRT) atau lebih dikenal dengan Bus Tangerang Ayo (Tayo), yang melayani empat koridor. 

Setiap koridor dilengkapi dengan 10 unit armada berkapasitas 25-30 penumpang per unit. Empat koridor tersebut meliputi.

1. Rute Poris Plawad–Gor Jatiuwung–Jatake,

2. Rute Poris Plawad–Cibodas,

3. Rute Ciledug–Tangcity,

4. Rute Cadas–Pintu Masuk M1 Bandara Soetta.

Bus Tayo beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00 hingga 19.00 WIB dengan tarif Rp2.000 per perjalanan, yang masih disubsidi oleh Pemkot Tangerang. 

Setiap armada sudah dilengkapi dengan fasilitas seperti AC, CCTV, musik, dan pintu otomatis, untuk meningkatkan kenyamanan pengguna.

Sementara itu, BISKITA atau Bus Inovatif Solusi Transportasi Perkotaan Terintegrasi dan Andal, adalah layanan yang disediakan BPTJ dan sudah beroperasi di beberapa kota, seperti Depok, Bogor, dan Bekasi.