Connect With Us

Pemda Beri Izin, Rumah Murah bakal Menjamur di Tangerang

EYD | Kamis, 1 Oktober 2015 | 15:34

Ilustrasi rumah murah yang digagas Bank BTN. Mereka menilai Tangerang memiliki potensi tersebut. (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG - Kalangan perbankan yakin Tangerang punya kawasan khusus berisi pemukiman rumah murah, asalkan pemerintah daerah setempat berkomitmen memberikan kemudahan birokrasi perizinan.

Sahat Sihombing, Vice President Branch Manager Bank BTN Kantor Cabang Tangerang, mengaku tidak ada masalah lain kecuali perkara klasik soal prosedur izin yang berbelit. “Segala upaya kami berikan untuk membantu pembiayaan kredit rumah kelas bawah,” ucapnya.

Sejauh ini Bank BTN Cabang Tangerang telah menyalurkan akad kredit untuk 7.000 rumah murah. Adapun target sepanjang tahun ini mencapai 10.000 – 12.000 unit. “Ini meliputi Tangerang, Serang, dan Cilegon. Tetapi, sekitar 90% ada di Kabupaten Tangerang,” ucap Sahat.

Dalam program sejuta rumah untuk rakyat berpenghasilan rendah di Provinsi Banten tahun ini diperkirakan bisa terealisasi 15.000 unit. Jumlah ini dianggap lumayan dibandingkan dengan kebutuhan yang mencapai kisaran 20.000 unit.

BTN memacu realisasi program sejuta rumah untuk rakyat dalam sehari bermula dari Kota Tangerang. Hari ini dilakukan percepatan akad 1.000 unit rumah dalam sehari oleh BTN kantor cabang Tangerang.

Model penyaluran kredit pemilikan rumah yang dilakukan kantor cabang di Tangerang tersebut diharapkan bisa diikuti kantor cabang di wilayah lain. Kantor cabang di daerah yang potensi pasarnya lebih besar semestinya bisa lebih sukses menggelar akad ribuan kredit KPR macam ini.

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

BANTEN
Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:50

Bank Banten melaporkan lonjakan kinerja keuangan yang signifikan sepanjang tahun 2025 dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar di Kota Serang, Rabu 21 Januari 2026.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill