Connect With Us

Belum Launching Resmi, Klaster di Tangerang ini Diserbu Peminat

EYD | Rabu, 16 Maret 2016 | 11:23

Villaggio Citra Raya Tangerang (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – PT Ciputra Residence berencana melansir produk baru mereka bertajuk Villaggio di CitraRaya, Tangerang, pada Sabtu (19/3/2016).

Klaster ini dirancang seluas 25 hektar, mencakup 1.153 unit. Untuk tahap perdana, PT Ciputra Residence menawarkan sub-claster Vernazza sebanyak 144 unit.

Harga yang dibanderol mulai dari Rp 495 juta (termasuk PPN) untuk tipe 6 x 12 meter persegi, Rp 547 juta juta termasuk PPN dengan dimensi 7 x 12, dan Rp 603 juta dengan ukuran 7 x 12.

Belum lagi diluncurkan secara resmi, namun calon konsumen yang meminati Vernazza melebihi jumlah produk yang ditawarkan.

Menurut GM Marketing PT Ciputra Residence, hingga 15 Maret 2016, sudah 514 pendaftar yang berminat membeli unit-unit di klaster Vernazza.

"Mereka tertarik karena harga jualnya sudah termasuk PPN. Mereka kemudian membeli nomor urut pemesanan (NUP) lebih dahulu," ujar Yance dalam keterangan tertulis kepada Kompas.com, Rabu (16/3/2016).

Dibangunnya Villaggio menggenapi jumlah klaster yang ada di CitraRaya. Perumahan skala kota ini dikembangkan di atas lahan seluas 2.760 hektar sejak tahun 1997.

Saat ini, terdapat 65.000 jiwa yang mendiami CitraRaya dan menjadi kota mandiri dengan pertumbuhan signifikan di Tangerang.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill