Connect With Us

Klaster Agra, Hunian Berkonsep Tropis di Suvarna Sutera Tangerang Seharga Mulai dari Rp1,3 Miliaran

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 27 Februari 2024 | 20:38

Klaster Agra di Suvarna Sutera, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-PT Alam Sutera Realty, Tbk, melalui anak perusahaannya PT Delta Mega Persada kembali meluncurkan produk hunian terbarunya yakni Klaster Agra, di kawasan kota mandiri Suvarna Sutera.

Berlokasi di Sindang Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, klaster yang dikembangkan di atas lahan seluas 9,1 hektar ini dibuka dengan harga perdana mulai dari Rp1,3 miliaran.

Henny Meyliana, Marketing & Sales Director Suvarna Sutera mengatakan Agra merupakan klaster pertama dalam Superklaster Cemara dengan nilai pengembangan Rp765 miliar.

Dalam mendesain konsep hunian dua lantai ini, Alam Sutera menggandeng Yori Antar dari Han Awal & Partners Architects, arsitek terkemuka dengan pengalaman lebih dari 30 tahun yang kental dengan nilai-nilai arsitektur tropis Indonesia.

"Klaster Agra memiliki konsep tropis sesuai iklim Indonesia, hadir mengikuti preferensi generasi millennials, yaitu rumah modern-minimalis dengan layout multifungsi, yang bisa mengakomodasi berbagai kebutuhan penghuninya," katanya saat peluncuran di Mal @ Alam Sutera, Kota Tangerang, Selasa 27 Februari 2024.

Mulai dari rancangan ruang terbuka yang memiliki sirkulasi udara baik hingga memaksimalkan pencahayaan alami.

Generasi millenials juga ditenggarai menyukai hunian dengan sentuhan warna-warna alam, serta dilengkapi dengan berbagai fitur rumah pintar seperti pemanas air tenaga surya, smart door lock, CCTV dan jaringan fiber optik.

Klaster Agra juga memiliki konsep open space, dengan sentuhan warna-warna tropis serta dihiasi unsur kayu, Conwood Lap Siding G-Series pada dinding eksteriornya. 

“Kami mempersembahkan Klaster Agra yang memiliki berbagai fitur tropis yang kental sebagai jawaban dari tingginya permintaan generasi Millennials atas konsep hunian tropis yang nyaman dan elegan," terang Henny.

Menurutnya, Klaster Agra didesain sebagai hunian yang memberikan privasi terhadap penghuni, dilengkapi juga ruang komunal untuk saling berinteraksi, yaitu area Sports Lounge yang menyediakan taman bermain anak, kolam renang dewasa, kolam renang anak, lapangan basket 3x3 dan ruang serbaguna.

Klaster Agra hadir dengan tiga tipe unit standar dan tiga tipe unit sudut, yang masing-masing sudah tersedia 2 carport mobil beserta kanopinya dan WFH Corner.

Di antarnya, Tipe Azami LT. 105 m2 (7x15), LB. 98 m2 dengan 3 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi, 1 Powder Room. Tipe Azami Sudut LT. 135-158 m2 (7+x15), LB. 102 m2 dengan 3 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi, 1 Powder Room.

Lalu, Tipe Abelia LT. 120 m2 (8x15), LB. 129 m2 dengan 4+1 Kamar Tidur, 3+1 Kamar Mandi. Tipe Abelia Sudut, LT. 150-208 m2 (8+x15), LB. 131 m2 dengan 4+1 Kamar Tidur, 3+1 Kamar Mandi.

Kemudian, Tipe Amaryllis, LT. 135 m2 (9x15), LB. 142 m2 dengan 4+1 Kamar Tidur, 3+1 Kamar Mandi, Walk in Closet. Tipe Amaryllis Sudut LT. 165-208 m2 (9+x15), LB. 145 m2 dengan 4+1 Kamar Tidur, 3+1 Kamar Mandi, Walk in Closet.

“Guna memenuhi kebutuhan millennials bahkan Gen Z akan properti, Klaster Agra kami hadirkan dengan harga perdana dari Rp1,3 miliaran atau cicilan DP hanya Rp 6,3 juta-an per bulan," sambung Henny.

Suvarna Sutera juga memberikan beragam pilihan cara bayar, seperti tunai keras, tunai bertahap DP 30%, tunai bertahap tanpa DP, KPR, dengan DP mulai dari 5% yang didukung oleh 19 pilihan bank ternama di Indonesia.

Selama periode peluncuran perdana hingga 30 April 2024, calon pembeli akan mendapatkan 2 hingga 4 unit AC 1 PK, gratis Iuran Pemeliharaan Lingkungan 1 tahun serta Voucher Belanja.

PROPERTI
Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Rabu, 16 April 2025 | 18:58

Kawasan Gading Serpong kembali mempunyai spot destinasi baru dengan hadirnya Hampton Square. Sebuah lifestyle open space mall yang berlokasi di Manhattan District, Kelurahan Medang, Kabupaten Tangerang.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Segera Buka Pendaftaran Pra-SPMB, Ini Syaratnya

Pemkot Tangerang Segera Buka Pendaftaran Pra-SPMB, Ini Syaratnya

Rabu, 16 April 2025 | 17:34

Menjelang tahun ajaran baru, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tengah mempersiapkan proses Pra-Sistem Penerimaan Murid Baru (Pra-SPMB) yang dijadwalkan mulai dibuka pada 21 April 2025.

TANGSEL
Ratusan Lapak Pasar Ciputat Masih Kosong, Pedagang Lebih Pilih Jualan di Trotoar

Ratusan Lapak Pasar Ciputat Masih Kosong, Pedagang Lebih Pilih Jualan di Trotoar

Rabu, 16 April 2025 | 18:59

Di tengah upaya penataan kawasan Jalan Haji Usman, Kecamatan Ciputat, Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah menyediakan tempat dagang yang layak, aman, dan gratis biaya di Pasar Ciputat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill