Connect With Us

Besok Semifinal Cabor Sepakbola Porprov V Banten di Kelapa Dua

Muhamad Heru | Rabu, 7 November 2018 | 17:00

Stadion Utama Sport Center, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Muhamad Heru)

TANGERANGNEWS.com-Cabang olahraga (cabor) sepakbola pada Porprov V Banten sudah memasuki putaran semifinal. Keempat tim kesebelasan dari 4 daerah pun akan adu kekuatan untuk meraih posisi pertama, diantaranya Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang dan Kota Serang. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Kamis (8/11/2018).

Hal itu terungkap dari hasil technical meeting yang dihelat hari ini di Stadion Sport Center, Kelapa Dua. Di semi final tersebut, squad kesebelasan Kota Tangerang akan berhadapan dengan Kabupaten Serang pukul 13.00 WIB, sementara kesebelasan Kabupaten Tangerang akan berhadapan dengan Kota Serang pukul 15.00 WIB.

Keempat tim pun telah menyiapkan strategi untuk dapat mengungguli lawannya dan melaju ke babak final. Salah Satunya Kabupaten Tangerang yang mengklaim optimis meraih emas di cabor bergensi ini.

"Kami masih optimis meraih yang terbaik, persiapan dan strategi pun terus kita lakukan terhadap pemain," ungkap Manajer Tim sepakbol Kabupaten Tangerang pada Porprov V Banten Daniel Ramdani.

Daniel menambahkan, pada laga sebelumnya, pertandingan digelar di Stadion Mini Cisauk dan di Swiss German University, kemudian untuk semifinal, pertandingan digelar di Sport Center, Kelapa Dua.

"Lapangan sepakbola, sesuai dengan standar dan harapan. pengamanan juga lebih mudah," ungkapnya.

Sebelumnya tim Kabupaten Tangerang menang melawan Kabupaten Lebak dengan skor 1-0, kemudian kembali menang saat bertemu kesebelasan Kota Tangerang Selatan dengan skor akhir 1-0.(MRI/RGI)

BANTEN
Begini Persiapan InJourney Airports Layani Arus Balik di 37 Bandara

Begini Persiapan InJourney Airports Layani Arus Balik di 37 Bandara

Jumat, 4 April 2025 | 13:34

Bandara-bandara yang dikelola PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) mulai 2 April 2025, memasuki periode arus balik angkutan Lebaran 2025.

MANCANEGARA
Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Kamis, 3 April 2025 | 14:25

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan keadaan darurat ekonomi nasional pada Selasa, 2 April 2025, waktu setempat.

KOTA TANGERANG
Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Jumat, 4 April 2025 | 13:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memastikan pelayanan kesehatan akan kembali beroperasi normal pascacuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill