Connect With Us

Besok Jamu Persibat di Kandang, Begini Persiapan Persita

Maya Sahurina | Senin, 1 Juli 2019 | 14:40

Tim Persita saat Official Training di Stadion Sport Centre, Kelapa Dua, Tangerang, Senin (1/7/2019). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Setelah tertinggal poin usai dikalahkan PSCS Cilacap dalam pertandingan pekan kedua Liga 2 2019 di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Kamis (27/6/2019), Persita akan menjamu Persibat Batang di kandang sendiri, pada Selasa (2/7/2019).

Bertemu tim dengan perolehan poin yang sama, anak-anak di bawah asuhan Kepala Pelatih Widodo C. Putro telah mempersiapkan diri lebih matang.

Widodo mengatakan, dalam pertandingan di Sport Center Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang besok, ia menargetkan menang. Sehingga, kata dia, Pendekar Cisadane pun harus bekerja keras.

“Kita juga tetap respek sama lawan karena pasti Batang juga tidak mau mengalah dengan mudah. Mereka juga pasti mengincar poin. Makanya kita berharap ke pemain semua, dari mulai sekarang fokus untuk pertandingan besok,” ujar Widodo saat menghadiri sesi pre-match press conference di Media Room Stadion Sport Centre, Kelapa Dua, Tangerang, Senin (1/7/2019).

Karenanya, terkait pemetaan kekuatan lawan, Widodo tetap waspada. Apalagi Persibat juga dilatih oleh seorang pelatih yang berpengalaman.

“Persibat, ya mereka merupakan tim, mungkin sebagian besar mereka juga tim lama dan kemarin sudah memainkan dua home (laga kandang) mereka. Sekali mereka menang, sekali mereka kalah. Jadi berimbang dengan kita nih. Cuma memang kita memainkan di luar. Kita ini main di home," jelasnya.

"Batang juga, kami respek sama mereka dan mereka juga dilatih oleh pelatih berpengalaman ya, Coach Freddy Muli. Saya kira kita tetap harus kerja keras untuk mengalahkan mereka," tambahnya.

Sementara itu, menanggapi kondisi tim usai kontroversi yang sempat terjadi di Cilacap, di mana satu gol Persita dianulir wasit karena dugaan off-side, Widodo mengaku tak mau ambil pusing dan sudah melupakan kejadian tersebut untuk fokus ke pertandingan besok.

Kesiapan tim juga diungkap oleh salah satu pemain senior Persita, M Roby.  "Untuk pemain, paling kita, saya, memotivasi teman-teman untuk kerja keras, disiplin. Intinya kita harus menjalankan strategi apa yang telah pelatih kasih ke kita,” kata pemain bernomor punggung 16 ini.(RAZ/RGI)

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill