Connect With Us

Persikota Hadapi Liga 3, Wali Kota Tangerang: Pokoknya Menang

Advertorial | Senin, 1 November 2021 | 13:00

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah berswa foto bersama Tim Persikota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Tim Persikota Tangerang resmi dilepas untuk menghadapi kompetisi sepak bola Liga 3 zona Banten.

Pelepasan tim Persikota oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah itu dilakukan di Ruang Patio, Puspemkot, Senin 1 November 2021.

Arief juga memberikan motivasi dan arahan kepada para pemain dan official Persikota.

Menurutnya, Persikota harus bisa meraih kemenangan. "Pokoknya cuma menang. Kita dibanggain kalau menang. Kita fokus menang, saya yakin menang," ujarnya.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah berswa foto bersama Tim Persikota Tangerang.

Arief menyebut, Bayi Ajaib sudah lama terpuruk, maka sudah saatnya bangkit, sehingga bisa naik kasta ke Liga 2 dan Liga 1.

"Persikota harus bisa menjadi kebanggaan warga Kota Tangerang. Bayi ajaib bisa terulang kembali. Jadi, reborn," katanya.

Arief juga meminta, para pemain Persikota agar tetap fokus dan menjaga kekompakan serta sportifitas.

"Mudah-mudahan yang terpenting fokus, jangan punya pikiran yang macam-macam. Ini perjalanan empat bulan, tinggal setengah perjalanan lagi kita bisa melewati semua," jelasnya.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah berswa foto bersama Tim Persikota Tangerang.

Selain itu pemain diminta Jaga kekompakan,, kebersamaan, dan portifitas. Jangan terpancing emosi di lapangan.

" teman-teman semua membawa nama Kota Tangerang, saya ingin Kota Tangerang pemain-pemainnya profesional, jadi kalau dia main kasar jangan terpancing, kita punya permainan sendiri," paparnya.

Manager Persikota Tangerang Mahdiar menambahkan, persiapan para pemain sudah maksimal dengan berlatih selama beberapa bulan.

"Kita sudah berlatih hampir empat-lima bulan. Besok menjadi pertandingan pembuka di Stadion Krakatau Steel," ucapnya.

Mahdiar juga berharap, Persikota bisa menjawab harapan masyarakat Kota Tangerang.

"Mudah-mudahan apa yang sudah diupayakan dan disupport bisa melancarkan upaya kita bisa menaikan Persikota ke kasta liga dua. Insyallah sejalan sinkron mudah-mudahan akhir tahun ini stadion sudah direnovasi dan diperbaiki," pungkasnya.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill