Connect With Us

Tim e-Sport Indonesia Sabet 1 Emas dan Perak di SEA Games Vietnam

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 17 Mei 2022 | 16:14

Atlet e-Sport Indonesia disambut di Bandara Soekarno-Hatta usai bertanding di SEA Games Vietnam, (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Rombongan Tim Indonesia dari cabang olahraga e-sport FIFA dan Free Fire berhasil meraih prestasi dengan merebut satu medali emas dan satu medali perak, dalam ajang SEA Games ke-31 di Vietnam tahun 2022.

Selain itu, cabang olahraga lain yakni sepeda MTB berhasil merebut satu medali emas dan satu medali perak, serta cabang olahraga jujitsu yang merebut dua medali perunggu.

Rombongan Tim Indonesia mulai kembali ke tanah air melalui Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Senin, 16 Mei 2022.

Kedatangan rombongan atlet dan staf kepelatihan dari cabang olahraga e-sport, sepeda MTB dan jujitsu ini disambut jajaran Kementerian Pemuda dan Olahraga dan KONI pusat.

Deputi 3 Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta mengapresiasi capaian kerja keras atlet. Ia juga mengingatkan ajang SEA Games bisa menjadi batu loncatan, untuk mampu berprestasi pada tingkat asia bahkan dunia.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill