Connect With Us

Mesut Ozil Bakal Kunjungi Pabrik Concave di Cikupa Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 24 Mei 2022 | 16:56

Mesut Ozil dalam perjalanan menuju Indonesia. (@TangerangNews / Twitter @MesutOzil1088)

TANGERANGNEWS.com-Bintang sepak bola asal Jerman Mesut Ozil akan mengunjungi Indonesia. Perjalanannya ke Indonesia tersebut diumumkan melalui akun twitternya.

"Saya sedang dalam perjalanan ke Indonesia. Sampai bertemu di Jakarta. Saya sedang dalam perjalanan sekarang," tulis @MesutOzil1088, Selasa 24 Mei 2022.

Berdasarkan informasi, salah satu genda kedatangan pemain yang pernah berseragam Arsenal dan Real Madrid ini, mengunjungi pabrik yang memproduksi salah satu brand peralatan olahraga bernama Concave, yang berlokasi di Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

Diketahui, Mesut Ozil merupakan Creative Director of Concave Asia. Rencananya, Ozil dan Concave bakal meluncurkan produk ekslusif bertajuk Exclusive Concave M10 Collection yang merupakan hasil desainnya, seperti dilansir dari INews.

Selain itu, Ozil direncanakan akan hadir ke kantor Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan mengikuti sebuah pertemuan untuk mempromosikan produk wisata khususnya yang berbasis olahraga.

Hal ini mengingat pesepak bola yang membawa Timnas Jerman juara Piala Dunia 2014 itu terkenal sebagai seorang atlet yang juga menjadi ikon dari sejumlah produk dunia. 

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Bakal Tambah Bus Sekolah Gratis Jadi 29 Unit

Pemkab Tangerang Bakal Tambah Bus Sekolah Gratis Jadi 29 Unit

Senin, 20 Oktober 2025 | 15:45

Pemerintah Kabupaten Tangerang terus memperluas layanan bus sekolah gratis bagi pelajar. Setelah mengoperasikan 16 unit bus, kini Bupati Tangerang menargetkan jumlah armada akan bertambah hingga 29 unit yang menjangkau seluruh kecamatan.

NASIONAL
10 Provinsi Ini Jadi Sarang Ormas, Di Banten Ada 24 Ribu

10 Provinsi Ini Jadi Sarang Ormas, Di Banten Ada 24 Ribu

Senin, 20 Oktober 2025 | 11:37

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mencatat ada lebih dari 550 ribu organisasi kemasyarakatan (ormas) yang telah mendapat pengesahan badan hukum dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) pada 2024.

PROPERTI
Rumah Gratis untuk Guru hingga Milenial, PKP Siap Salurkan 250 Unit di Tangerang

Rumah Gratis untuk Guru hingga Milenial, PKP Siap Salurkan 250 Unit di Tangerang

Kamis, 16 Oktober 2025 | 07:48

Kabar gembira bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di Tangerang. Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) akan menyalurkan 250 unit rumah layak huni secara gratis yang diprioritaskan untuk kalangan profesional bergaji rendah

SPORT
Hokky Caraka Adu Mulut dengan Suporter PSIM Usai Diejek Soal Masalah Pribadi 

Hokky Caraka Adu Mulut dengan Suporter PSIM Usai Diejek Soal Masalah Pribadi 

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 22:57

Pemain Persita Tangerang, Hokky Caraka, buka suara setelah dirinya mendapatkan ejekan dari suporter PSIM Yogyakarta dalam laga pekan kesembilan Super League 2025/2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill