Connect With Us

Ramiro Fergonzi, Pemain Asing Kedua yang Bergabung ke Persita Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 8 Juni 2022 | 17:48

Penyerang asal Argentina, Ramiro Fergonzi resmi bergabung ke Persita Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Penyerang asal Argentina, Ramiro Fergonzi resmi menjadi bagian dari Persita Tangerang untuk musim baru 2022/2023. Ia akan menjadi legiun asing kedua skuad Pendekar Cisadane setelah sebelumnya ada nama Bae Sin-young asal Korea Selatan. 

Indonesia bukan liga baru bagi Ramiro, karena ia sebelumnya pernah bermain untuk Bhayangkara FC pada 2019 dan juga Persipura Jayapura pada musim lalu.

Sebagai seorang striker murni, Ramiro tentu menargetkan banyak gol dari kakinya. Namun sekali lagi tujuan tim adalah yang utama dan ia siap berkorban untuk Persita pada musim ini. 

“Saya bermain sebagai striker, saya bisa melakukannya dengan baik sebagai nomor 9 dari area, serta melebar. Saya selalu berusaha membantu tim, selalu mencapai tujuan, tetapi karakteristik utamanya adalah pengorbanan untuk tim,” ujar Ramiro, Rabu 8 Juni 2022.

Pemain berusia 33 tahun ini berharap bisa turun di ajang pra musim Piala Presiden 2022 yang akan dimulai 13 Juni mendatang di Solo. 

Manajer Persita I Nyoman Suryantara senang akhirnya bisa mendatangkan Ramiro pada musim ini ke tim. Ia berharap Ramiro bisa menjadi andalan Persita di lini depan pada musim ini. 

“Ramiro tipikal pemain depan yang pekerja keras. Ia cocok dengan karakter Persita pada musim ini dibawah Coach Vera,” jelasnya. 

Dengan pengalamannya di sepakbola Indonesia, ia menilai tak lama bagi Ramiro untuk beradaptasi dengan tim. Apalagi dia pernah bekerja bersama Coach Vera.

"Dalam waktu dekat sendiri Persita juga akan kedatangan pemain asing lainnya," jelas Nyoman.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

KAB. TANGERANG
Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Kamis, 18 April 2024 | 18:12

Pasca libur lebaran 2024, pemohon kartu kuning atau kartu pencari kerja di Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang meningkat hingga 500 orang per hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill