Connect With Us

Keindahan Freestyle Bawa Kota Serang Raih Emas Cabor BMX Porprov VI Banten

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 22 November 2022 | 22:55

Penyerahan medali kepada atlet cabor BMX Porprov VI Banten di Stadion Benteng Reborn Kota Tangerang, Selasa, 22 November 2022. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Atlet BMX Kota Serang, Achmad Irfan, menyumbangkan satu emas untuk daerahnya dalam ajang Porprov VI Banten, Selasa, 22 November 2022.

Keliahaian dia dalam menampilkan freestyle BMX membuat atlet tuan rumah Kota Tangerang hanya meraih satu perak dan satu perunggu.

Pertandingan cabor BMX yang diikuti peserta dari Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kota Serang, itu digelar di Stadion Benteng Reborn.

Ketua juri cabor BMX, Asep Tubagus Tresnadi mengatakan, para peserta bertanding dengan dua run. Adapun satu run-nya memiliki waktu satu menit.

BACA JUGA: Tim Cabor Dayung Sabet 7 Medali, Kota Tangerang Semakin Optimis Juara Umum

"Jadi para atlet harus mampu meraih poin dan akan diakumulasi," ujarnya.

Para juri juga menilai penampilan peserta dari sisi keindahan freestyle yang diperagakan.

"Poin yang tertinggi tadi diraih oleh atlet Kota Serang, di mana dia melakukan trik flip collar bar dan ini skillnya tinggi," jelasnya.

"Kemudian dia memiliki threesixty north dive itu menjadi lebih cantik dan styles. Kita sebagai juri melihat itu ada seni keindahannya juga," imbuhnya.

NASIONAL
Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Kamis, 3 April 2025 | 14:10

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid mengungkapkan, banyak sertifikat tanah lama yang belum memiliki peta kadastral.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill