Connect With Us

Insiden Kecelakaan Terjadi saat Pertandingan Drag Race Porprov VI Banten

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 23 November 2022 | 15:36

Petugas memberikan pertolongan kepada peserta pertandingan (cabor) Drag Race di Porprov VI Banten, Rabu 23 November 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Insiden kecelakaan terjadi saat pertandingan Porprov VI Banten, Rabu 23 November 2022. Hal itu alami salah satu atlet cabang olahraga (cabor) Drag Race.

Salah satu pembalap berasal dari Kabupaten Lebak terjatuh saat melintasi sirkuit, di Jalan Satria-Sudirman pusat pemerintahan (Puspem) Kota Tangerang.

Kapolres Metro Tangerang kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho yang berada di lokasi langsung merespon cepat dengan mendatangi dan berikan pertolongan kepada korban.

Ia meminta ambulance dan petugas medis segera merapat ke lokasi kejadian untuk penanganan cepat.

"Kita meminta petugas medis untuk mengecek kondisi korban, berkat kesiapan petugas di lapangan, Alhamdulillah yang bersangkutan dapat ditangani dengan cepat dan sudah kembali ke pit stop," kata Zain.

Menurutnya, pertandingan tetap berjalan dengan aman, meski ada sedikit insiden kecelakaan.

"Namanya balap motor tentunya memiliki resiko dan sudah diantisipasi panitia, dengan siapkan tim medis guna menangani korban bila ada," tukasnya. 

Kapolres pun berpesan kepada panitia dan peserta untuk lebih mengutamakan keselamatan pada saat bertanding.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill