Connect With Us

Baru Seumur Jagung, Tiga Pemain Persita Tangerang Hengkang

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 5 Januari 2023 | 15:52

Pemain Persita Tangerang Osas Saha. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Bursa transfer jelang putaran kedua Liga 1 BRI 2022-2023 telah dimulai, Persita Tangerang resmi melepas tiga pemainnya.

Ketiga pemain tersebut ialah Osas Saha, Israel Wamiau, dan Dominggus Fakdawer, yang baru dikontrak Persita pada awal musim ini.

Keputusan itu berdasarkan hasil evaluasi dari pihak tim pelatih Persita dan jajaran manajemen seperti dilansir dari suara.com, Kamis 5 Januari 2023.

Diketahui Osas Saha membela Persita dalam 11 pertandingan. Namun, hanya mampu mencetak satu gol sepanjang pertandingan itu, saat Persita kontra PSS Sleman di pekan ke-11, September 2022 lalu.

Berbeda dengan Israel Wamiau, ia baru sekali ikut tampil bertanding, perannya pun menjadi pemain pengganti di menit akhir pada laga pekan keempat musim ini,menghadapi Persis Solo di Stadion Manahan.

Sementara bek berusia 33 tahun asal Papua, Dominggus Fakdawer, tampak belum ikut andil dalam laga resmi bersama Persita Tangerang musim ini.

Dominggus tercatat hanya pernah bermain di kompetisi pra musim bertajuk Piala Presiden 2022. Ketika itu, ia mencatatkan dua kali bermain meski hanya sebagai pemain pengganti.

“Terima kasih Pendekar Osas, Dominggus, dan Israel atas kontribusinya bersama Persita, sejak awal musim hingga putaran pertama berakhir. Semoga sukses dimanapun kalian berada!” tulis Persita Tangerang di laman resminya.

Sebagai informasi, kini Persita berada di posisi ke-8 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan meraih 25 poin. Hasil ini berbeda dengan awal musim putaran pertama yang sebelumnya berada di posisi ke-5 klasemen sementara.

Skuad asuhan Alfredo Vera tengah melakukan persiapan dan evaluasi besar-besaran, untuk menghadapi putaran kedua pada 14 Januari 2023 mendatang melawan Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri.

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

NASIONAL
Tak Lagi Berorientasi Profit, Bulog Bakal Kembali Seperti di Era Orde Baru

Tak Lagi Berorientasi Profit, Bulog Bakal Kembali Seperti di Era Orde Baru

Sabtu, 23 November 2024 | 10:54

Pemerintah tengah mengupayakan transformasi pada Perum Bulog untuk mengembalikan perannya sebagai stabilisator pangan utama, serupa dengan fungsi strategisnya pada era Orde Baru di bawah kepemimpinan Presiden Soeharto.

BANTEN
Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten, Ribuan Massa Doakan Kemenangan Airin-Ade

Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten, Ribuan Massa Doakan Kemenangan Airin-Ade

Sabtu, 23 November 2024 | 23:33

Kampanye pasangan calon gubernur-wakil gubernur Banten Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi menutup kampanye Pilkada Banten dengan menggelar istigasah dan doa bersama di Alun-Alun Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Sabtu 23 November 2024.

KAB. TANGERANG
Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Sabtu, 23 November 2024 | 18:48

Masyarakat Kampung Mampelem Balong, RT01/04, Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa solid dukung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor 02, Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah, Sabtu 23 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill