Connect With Us

Pecah Kebuntuan, Persita Menang Telak 3-0 dari RANS Nusantara

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 24 November 2023 | 15:55

Selebrasi Ezequiel Vidal usai mencetak gol dalam pertandingan Persita Tangerang melawan RANS Nusantara FC di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Kamis, 23 November 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Setelah beberapa pekan lalu gagal nihil kemenangan, Persita Tangerang akhirnya berhasil meraup poin penuh dalam pekan ke-20 BRI Liga 1 musim 2023/2024 melawan RANS Nusantara FC.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Kamis, 23 November 2023 tersebut, Persita memborong tiga gol yang diciptakan oleh Rifky Dwi Septiawan, Javlon Guseynov dan Ezequiel Vidal.

Taktik permainan dilancarkan Persita sukses membuat pertahanan RANS kocar-kacir, hingga akhirnya Rifky Dwi menjebol gawang kiper lawan di menit ke-29 setelah memanfaatkan bola liat dari tepisan serangan Ramiro Fergonzi di sisi kiri.

Gol kedua kembali didapatkan Persita usai mendapat hadiah penalti lantaran Dallen Doke melakukan handball di kotak terlarang. Eksekusi mantap dari Javlon Guseynov pada menit ke-37 merubah skor menjadi 2-0 hingga babak pertama berakhir.

Bukannya tanpa perlawanan, RANS pun berkali-kali mendaratkan serangan ke gawang Persita. Namun, upaya tersebut belum berhasil merobohkan tembok Kurniawan Kartika Ajie.

Tercatat, penjaga gawang asal Balikpapan itu berhasil melakukan sebanyak empat kali penyelamatan sepanjang pertandingan.

Pada menit ke-55, tandukan terukur Ezequiel Vidal mendarat sempurna ke gawang RANS, setelah memaksimalkan umpan dari Ramiro Fergonzi. Skor 3-0 bertahan hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan.

Poin penuh ini telah sedikit menjauhkan Persita dari zona degradasi dengan menempati posisi ke-14 klasemen sementara dan mengoleksi 22 poin.

Selanjutnya, Persita akan melawat ke Jakarta pada Minggu, 03 Desember 2023 untuk menghadapi Macan Kemayoran, Persija Jakarta.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

OPINI
Peringatan HGN: Guru Butuh Kesejahteraan Baru, Bukan Kesejahteraan Semu

Peringatan HGN: Guru Butuh Kesejahteraan Baru, Bukan Kesejahteraan Semu

Senin, 25 November 2024 | 15:39

Bulan November lekat dengan peringatan Hari Guru Nasional (HGN), tepatnya di tanggal 25. Mulai dari Paud, TK, SD, SMP, SMA, bahkan wali murid pun ikut andil dalam perayaannya.

BISNIS
Disebut Bakal Tutup Seluruh Gerai SPBU, Shell Tegaskan Tidak Benar

Disebut Bakal Tutup Seluruh Gerai SPBU, Shell Tegaskan Tidak Benar

Senin, 25 November 2024 | 08:10

PT Shell Indonesia membantah kabar yang menyebutkan bahwa perusahaan akan menutup seluruh gerai stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Indonesia.

BANTEN
YBM PLN Salurkan 300 Porsi Makanan Bergizi untuk Santri di Pandeglang

YBM PLN Salurkan 300 Porsi Makanan Bergizi untuk Santri di Pandeglang

Senin, 25 November 2024 | 15:19

Yayasan Baitul Mal (YBM) PT PLN (Persero) melalui program Solidarity Food Truck memberikan sebanyak 300 porsi makanan bergizi dibagikan kepada santri dari lima pondok pesantren di Desa Caringin

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill