Connect With Us

English Premier League Hadir di IndiHome TV, Ada Promo Paket Cuma Rp55 Ribu

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 23 Agustus 2024 | 21:35

Tayangan English Premier League hadir di IndiHome TV. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dalam upaya memenuhi kebutuhan hiburan digital yang berkualitas bagi seluruh pelanggan dan masyarakat, Telkomsel melalui layanan IndiHome TV menghadirkan tayangan English Premier League (EPL) melalui channel Champion 5 (channel 707) dan Champion 6 (channel 708).

Mulai Agustus 2024, par apenikmat sepak bola yang berlangganan IndiHome TV dapat menikmati setiap momen keseruan kompetisi olahraga sepak bola ini secara langsung.

Untuk menikmati tayangan English Premier League, pelanggan dapat menambahkan Paket Minipack SPORT ke paket langganannya.

Pelanggan dapat dengan mudah membelinya melalui GraPARI, Call centre 188 atau melalui pembelian langsung di IndiHome TV seharga Rp70.000.

Selama bulan Agustus 2024, pelanggan akan mendapatkan promo Paket Minipack SPORT hanya Rp55.000.

Dengan berlangganan paket tersebut, pelanggan tidak hanya mendapatkan akses ke tayangan EPL, tetapi juga berbagai channel olahraga lainnya, seperti Bulu tangkis, Tennis, MotoGP, Voli.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Paket Minipack SPORT dan menonton English Premier League (EPL) serta tayangan olahraga berkualitas lainnya dapat diakses melalui tautan @IndihomeTV atau Call centre 188.

VP Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana mengatakan pihaknya menyadari pelanggan IndiHome TV, terutama para penggemar sepak bola, sangat menantikan tayangan berkualitas dari liga-liga terbaik di dunia.

Dengan penambahan tayangan English Premier League di Channel Champion 5 dan Champion 6 pada IndiHome TV diharapkan dapat memberikan pengalaman menonton hiburan kelas dunia, serta memperkaya pilihan konten olahraga premium.

"Langkah ini juga sejalan dengan semangat Telkomsel, untuk menghadirkan inovasi produk yang menawarkan tayangan dan hiburan berkualitas yang mudah diakses ke setiap rumah masyarakat Indonesia,” ujarnya, Jumat 23 Agustus 2024.

English Premier League merupakan liga sepak bola paling bergengsi di dunia, menampilkan 20 klub teratas Inggris dengan sistem promosi dan degradasi.

Liga ini menarik penonton dari seluruh dunia hingga 643 juta penonton dan disiarkan ke lebih dari 212 negara. Kompetisi ini berlangsung setiap tahun dimulai di bulan Agustus, di mana setiap tim bermain 38 pertandingan, terdiri dari 19 pertandingan kandang dan 19 pertandingan tandang.

Liga Premier Inggris dikenal tidak hanya karena persaingannya yang ketat tetapi juga karena kualitas permainan yang tinggi, menjadikannya salah satu liga sepak bola yang memiliki banyak penggemar di dunia.

TOKOH
Profil Faisal Basri, Ekonom Senior Indonesia yang Meninggal Dunia Hari Ini

Profil Faisal Basri, Ekonom Senior Indonesia yang Meninggal Dunia Hari Ini

Kamis, 5 September 2024 | 12:31

Ekonom senior Indonesia, Faisal Basri, dikabarkan meninggal dunia pada Kamis, 5 September 2024.

BANDARA
Sebanyak 2.474 WNI Digagalkan Berangkat Jadi Pekerja Ilegal, Paling Banyak ke 3 Negara Ini

Sebanyak 2.474 WNI Digagalkan Berangkat Jadi Pekerja Ilegal, Paling Banyak ke 3 Negara Ini

Rabu, 18 September 2024 | 16:18

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Soekarno-Hatta mencatat terlah menggagalkan keberangkatan 2.474 calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) non prosedural ke Luar Negeri, sepanjang periode Januari-September 2024.

MANCANEGARA
Sejumlah WNI Diduga Jadi Korban Penyekapan dan Penyiksaan di Myanmar

Sejumlah WNI Diduga Jadi Korban Penyekapan dan Penyiksaan di Myanmar

Rabu, 11 September 2024 | 16:50

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI telah memonitor beredarnya dua video yang diduga para Warga Negara Indonesia (WNI) yang mengaku disekap dan disiksa perusahan online scam di Myawaddy, Myanmar.

KAB. TANGERANG
Dokumen Pendaftaran 3 Paslon Pilkada Kabupaten Tangerang Dinyatakan Penuhi Syarat

Dokumen Pendaftaran 3 Paslon Pilkada Kabupaten Tangerang Dinyatakan Penuhi Syarat

Rabu, 18 September 2024 | 19:46

Tiga berkas pendaftaran pasang bakal calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tangerang dinyatakan sudah memenuhi syarat oleh KPU Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill