Connect With Us

VIDEO : BANTUAN SOSIAL TUNAI DI TANGERANG DIBAGIKAN DARI PINTU KE PINTU

 

Dibaca : 349

TANGERANGNEWS.com-Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk warga terdampak COVID-19 akhirnya cair dan mulai dibagikan di Kota Tangerang, Kamis 29 Juli 2021.

Salah seorang penerimanya adalah Nenek Sawiyah, warga Kelurahan Kunciran Jaya, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

Nenek yang sehari-hari bekerja sebagai pengrajin eceng gondok bersama anaknya ini merasa senang ketika mendapat bantuan sebesar Rp600 ribu tersebut.

Pasalnya, penghasilannya sebagai pengrajin ecek gondok tidak menentu, apalagi saat pandemi sekarang ini, sehingga hanya mencukupi kebutuhan makan.

“Alhamdulillah, bantuan ini untuk kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.

Sementara di kelurahan Kunciran Jaya, BST dibagikan kepada 900 penerima sasaran. Bagi warga yang renta dan berusia lanjut BST akan dibagikan secara door to door, sementara yang sehat diambil di kantor pos setempat.

“Dilakukan secara door to door oleh petugas gabungan bersama kantor pos, jika penerima bst tidak dapat mendatangi pusat pembagian yang telah disiapkan, karena terkendala kondisi fisik yang telah berusia lanjut, serta sakit yang rentan menjadi media penularan di tengah keramaian,” ujar Mulyadi, Lurah Kunciran Jaya.

TEKNO
Pelanggan Beri Respon Positif Paket Jelajah Anker Telkomsel

Pelanggan Beri Respon Positif Paket Jelajah Anker Telkomsel

Selasa, 26 November 2024 | 20:46

Paket Jelajah AnKer (Anak Kereta) Telkomsel khusus Stasiun Cisauk-Tanah Abang yang diluncurkan sejak 18 Oktober 2024, mendapat respon positif dari para pelanggan.

BISNIS
PT Arita Prima Indonesia Tbk, Solusi Terdepan untuk Kebutuhan Industri Modern!

PT Arita Prima Indonesia Tbk, Solusi Terdepan untuk Kebutuhan Industri Modern!

Sabtu, 30 November 2024 | 13:21

PT Arita Prima Indonesia Tbk adalah perusahaan yang bergerak di bidang distribusi, impor, dan servis produk-produk seperti valve, fitting, instrumentation, dan control.

PROPERTI
ModernCikande Industrial Estate Jadi Kawasan Industri Terfavorit di Banten 

ModernCikande Industrial Estate Jadi Kawasan Industri Terfavorit di Banten 

Sabtu, 30 November 2024 | 14:00

ModernCikande Industrial Estate (MCIE), kawasan industri terbesar di Banten yang dikembangkan oleh PT Modern Industrial Estat, anak perusahaan PT Modernland Realty Tbk., kembali menorehkan prestasi.

TANGSEL
Selain Jadi Tempat Prostitusi, Hotel Jam-jaman di Ruko Ciputat Diduga Tidak Miliki IMB

Selain Jadi Tempat Prostitusi, Hotel Jam-jaman di Ruko Ciputat Diduga Tidak Miliki IMB

Jumat, 29 November 2024 | 22:26

Hotel yang jadi tempat prostitusi di ruko kawasan Jalan H Juanda, Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), diduga juga tidak memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB), Jumat 29 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill