TANGSEL-Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Puteri Purnawirawan TNI POLRI (GM FKPPI) Kota Tangsel mendeklarasikan dukungan kepada pasangan capres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada perhelatan Pemilihan Presiden (Pilpres) pada 9 Juni mendatang.
Wakil Ketua Umum GM FKPPI Kota Tangsel Sigit Utomo mengatakan, dukungan kepada salah satu pasangan Pilpres, kata dia muncul setelah adanya arahan dari GM FKPPI pusat untuk memenangkan pasangan Prabowo Subianto-Hatta sebagai presiden RI periode 2014-2019.
"Prabowo Subianto merupakan sosok yang tegas dan berani. Selain itu juga merupakan bagian keluarga besar TNI," katanya.
Menurutnya Prabowo berani menolak intervensi dari pihak asing. Sedangkan Hatta merupakan seorang ekonom yang handal bisa memperbaiki perekenomian Indonesia. Pasangan cukup tepat mewakili suku Jawa dan Sumatera dalam memimpin Indonesia.
"Pasangan ini sangat cocok untuk mewakili seluruh masyarakat Indonesia", ujarnya.
Menurut dia, pihaknya berharap kepada Pasangan Prabowo-Hatta agar tidak melupakan janji-janjinya jika terpilih nanti. Seperti memberantas korupsi, menciptakan lapangan pekerjaan, memperkuat ketahanan pangan dan mensejahterakan para petani.
"Sebagai bangsa yang besar seharusnya Indonesia tidak boleh miskin jika sumber daya alamnya dikelola dengan baik dan dipergunakan untuk kepentingan kita sendiri," terangnya.
Ketua DPD Gerindra Provinsi Banten Budi Heriyadi menuturkan sebagai "anak kolong" sudah saatnya mendukung Prabowo-Hatta dalam Pilpres mendatang. "Ini merupakan dukungan yang istimewa untuk Prabowo-Hatta," ucapnya.