Connect With Us

Pemkab Siap Tarik Motor Dinas dari Pemkot Tangsel

| Sabtu, 12 September 2009 | 13:58

TANGERANGNEWS- Setelah pasca penarikan 40 truk sampah, kini giliran motor dinas yang ditarik Pemerintah Kabupaten Tangerang dari Pemerintah Kota Tangerang Selatan. Pekan lalu, Pemkab Tangerang menarik puluhan truk sampah dengan alasan akan diinvetarisasi. Akibatnya, Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel) harus menyewa mobil guna mengatasi penumpukan sampah di wilayahnya. Terkait surat edaran bernomor 800/3625-Aset/2009 tentang penarikan asset milik Pemkab Tangerang berupa kendaran Operasional, Wali Kota Tangerang Selatan M.Shaleh MT masih belum mau mengeluarkan statemen, terkait adanya penarikan asset bergerak tersebut. “Saya belum mau bicara dulu, nanti saja saya jawab itu,” katanya kepada TangerangNews usai shalat Jumat (11/9) kemarin. Ketika ditanya sekali lagi, Shaleh tetap keukueh untuk tidak mengeluarkan tanggapan mengenai hal tersebut. Seperti diberitakan, Pemerintah Kabupaten Tangerang tengah menyiapkan tim untuk melakukan penarikan asset bergerak berupa sepeda motor yang kini masih dikuasai sejumlah pihak dinas perhubungan, kantor kecamatan dan kelurahan di Kota Tangerang Selatan. Karena, asset yang masih di Pemkot Tangsel tersebut merupakan milik Pemkab Tangerang. (Dedi)
KOTA TANGERANG
Cegah Kecurangan, Pemkot Tangerang Uji Tera SPBU di Jalur Mudik Jelang Nataru

Cegah Kecurangan, Pemkot Tangerang Uji Tera SPBU di Jalur Mudik Jelang Nataru

Selasa, 26 November 2024 | 23:00

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mulai meningkatkan pengawasan menjelang hari besar Natal dan Tahun Baru.

TEKNO
Pelanggan Beri Respon Positif Paket Jelajah Anker Telkomsel

Pelanggan Beri Respon Positif Paket Jelajah Anker Telkomsel

Selasa, 26 November 2024 | 20:46

Paket Jelajah AnKer (Anak Kereta) Telkomsel khusus Stasiun Cisauk-Tanah Abang yang diluncurkan sejak 18 Oktober 2024, mendapat respon positif dari para pelanggan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

SPORT
Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Senin, 25 November 2024 | 06:11

Persita Tangerang akhirnya memutus rekor buruk setelah berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025, di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill