Connect With Us

7 Kecamatan Jalannya Kualitas Jalannya Ditingkatkan

| Selasa, 13 Oktober 2009 | 16:42

TANGERANGNEWS-Pemerintah Kota Tangsel akan melakukan peningkatan kualitas jalan di 7 kecamatan yang terpelihara yakni, 137.77 Km jalan Kota dan 44 Km jalan Desa yang rencananya akan dikerjakan pada tahun ini. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Tangsel Edi Moulonda mengatakan, pihaknya sudah mengalokasikan dana untuk pembangunan jalan tersebut sebesar Rp2 miliar dari Anggaran Pemerintah Kota Tangsel tahun 2009. Dana tersebut digunakan untuk peningkatan jalan Kota ( kompilasi Data Kabupaten Induk), rehabilitasi dan pemeliharaan jalan Desa yang ada di Kota Tangsel. “Sebenarnya peningkatan kualitas jalan yang terpelihara sekitar 137,77 Km dan peningkatan jalan Desa sekitar 44 Km,”ujarnya Ia menambahkan, jalan-jalan yang akan mengalami peningkatan kualitas itu di antaranya adalah jalan Ciputat, Pondok Aren, Pamulang, Pondok Cabe dan Ciputat Timur. Rencananya, peningkatan kualitas jalan tersebut bakal dibeton (untuk jalan Kota) dan jalan Desa akan di Paving Blok , hal ini disebabkan jika memakai beton umur jalan tersebut akan lebih panjang dibanding hanya di hotmix. “Beton dapat bertahan hingga lima tahun,” ujarnya.(dedi)
WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

MANCANEGARA
Ada Turnamen Mobile Legends Berhadiah Total Rp11 Juta di Alam Sutera Tangsel

Ada Turnamen Mobile Legends Berhadiah Total Rp11 Juta di Alam Sutera Tangsel

Selasa, 26 November 2024 | 15:32

Pengumuman bagi seluruh masyarakat Tangerang penggemar game Mobile Legends. Community Hero Tangerang akan melaksanakan turnamen game tersebut di area Flavor Bliss Broadway Alam Sutera, pada 8-15 Desember 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill