Connect With Us

Gegana Turun ke Tangsel Periksa Tas yang ditinggal wanita misterius

Dena Perdana | Senin, 28 Desember 2015 | 10:07

Ilustrasi Bom (Istimewa / TangerangNews)

 

TANGERANG SELATAN - Petugas tim Gegana turun memeriksa sebuah tas yang ditinggal oleh seorang perempuan tak dikenal di di Jalan Masjid Baiturrahman, Kelurahan Pondok Karya, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Minggu (27/12/2015) pagi.

 

Tas berwarna hitam bergaris merah itu dititipkan kepada salah satu warga,  sementara perempuan itu minta izin pergi sebentar untuk mencari kosan.

Menurut Kapolres Tangsel AKBP Ayi Supardan ciri-ciri perempuan tersebut, antara lain berusia sekitar 60 tahun. Karena sudah lama tidak kembali, warga yang dititipkan tas ketakutan. “Kemudian diberikan ke Pak RT. Pak RT juga takut, terus lapor polisi dan ditangani Gegana Polda Metro Jaya," kata Kapolres Ayi Supardan saat dihubungi, Senin (28/12/2015) pagi.

Dia mengatakan, warga dan Ketua RT 03 setempat mencurigai isi tas tersebut. Sebab, terdapat untaian kabel dari celah tas itu yang menambah kecurigaan hingga warga yakin tas itu berisi bom.

Warga pun tidak dapat menemui perempuan pemilik tas itu sampai polisi datang mengamankan tas.

Perempuan yang tak dikenal menitipkan tasnya sekitar pukul 09.00 WIB. Tas itu berada di tangan warga dan Ketua RT 03 sembari menunggu kedatangan perempuan tersebut sampai pukul 18.45 WIB.

Polisi kemudian mengamankan tas untuk dibawa ke Polsek Pondok Aren dan diperiksa Gegana hingga pukul 23.40 WIB.

Setelah ditangani Gegana, baru diketahui isi tas tersebut adalah boneka anjing berwarna putih, deterjen cair, handuk kecil, sikat gigi, shampo, minyak kayu putih, beberapa helai daster, sandal anak-anak, hair dryer, dan asbak keramik. Gegana juga menyatakan tidak ada bom atau benda mencurigakan lainnya seperti yang warga takutkan.

"Warga itu takut dikira ada bom karena lihat ada kabel. Itu ternyata kabel dari hair dryer," tutur Ayi.

Meski bukan bom, Ayi mengapresiasi langkah warga yang sudah tepat, dengan melaporkan hal tersebut kepada polisi sehingga bisa segera diamankan.

Tas itu kini masih dititipkan di Polsek Pondok Aren. Sedangkan perempuan tak dikenal itu, sampai pagi ini, belum datang lagi untuk mengambil tasnya.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill