Connect With Us

Warga Pondok Aren Tangkap Bandit Curanmor

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 11 November 2016 | 13:00

Barang bukti kejahatan pencurian motor. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNEWS.com-Seorang pelaku curanmor, Jumri, 50, diamankan warga saat mencuri motor milik warga di Jalan Mozaik, RT 04/06, Blok C2 No 4, Kelurahan Pondok Karya, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel, Kamis (10/11/2016).

Kasubag Humas Polres Tangsel AKP Mansuri mengatakan, Jumri ditangap saat mencuri sepeda motor Honda Blade Nopol B-3810-BGO milik Riko Romadhon, sekitar pukul 06.00 WIB.

"Jumri beraksi bersama temannya Saparudin. Mereka mencuri motor korban yang sedang diparkir di depan rumah, dengan menggunakan kunci leter T," katanya, Jumat (11/11/2016).

Namun saat hendak kabur, aksinya diketahui korban. Mereka pun diteriaki maling. Dengan bantuan warga, tersangka Jumri berhasil ditangkap. Sementara rekannya kabur membawa sepeda motkr korban.

"Tersangka sempat diamankan di pos keamanan hingga polisi datang. Untuk menghindari amukan masa," katanya.

Polisi mengamankan sepeda motor Honda Supra Nopol B-4044-NAQ milik tersangka. Pelaku dibawa kepolsek untuk penindakan lebih lanjut. (RAZ)

 

SPORT
Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Jumat, 30 Januari 2026 | 23:30

Keributan antar suporter mewarnai berlangsungnya pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Persita Tangerang vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Jumat 30 Januari 2026.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill