Connect With Us

Sekelompok Pemuda di Tangsel Rampok Warnet

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 8 Februari 2017 | 17:00

Ilustrasi CCTV (tangerangnews / dira)

 

TANGERANGNews.com-Sekelompok remaja dengan membawa senjata tajam merampok warung internet (Warnet) di Jalan WR Supratman, Kecamatan Ciputat, Kota Tangsel, Selasa (8/2/2017).

Mereka sempat menyekap pemilik dan pengunjung warnet. Selain itu juga mereka mengambil sejumlah barang-barang milik pengunjung dan uang pemasukan warget senilai Rp 2 juta.

 

Aksi mereka sempat terekam CCTV. Dalam rekaman tersebut, pelaku yang mengenakan jaket dan penutup wajah datang menggunakan senjata tajam dan alat setrum listrik. Mereka menodongkan sajam ke pengunjung. Kemudian para remaja ini menyekap para pengunjung du kamar mandi.

 

Pemilik warnet, Epin mengatakan, aksi para pelaku ini terbilang sadis dan juga sangat lihai, pasalnya mereka tidak membutuhkan banyak waktu saat beraksi. “Kejadiannya cepat sekali. Pegunjung ketakutan saat mereka mengacungkan golok, jadi tidak ada yang melawan,” katanya, Rabu (8/2/2017).

 

Menurut Epin, mereka juga sempat mengacak-ngacak fasilitas warnet. Kemudian menggasak barang-barang seperti handphone, dompet dan uang. “Kerugian warnet kira-kira Rp2juta,” jelasnya.

 

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill