Connect With Us

Peluru Nyasar bersarang di rumah Anggota DPR di Tangsel

Yudi Adiyatna | Kamis, 4 Mei 2017 | 12:00

Tim Forensik Mabes Polri sedang Olah TKP di kediaman anggota DPR Fraksi PKS Jazuli Juwaini, di Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Kamis (5/4/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah peluru nyasar bersarang kediaman anggota DPR Fraksi PKS Jazuli Juwaini di Jalan Musyawarah, Kelurahan Sawah Lama, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Selasa (02/05/2017) malam.

Peluru nyasar tersebut mengakibatkan salah satu kamar atas menjadi berlubang. Selain itu mengakibatkan adanya jendela menjadi retak.

Syarifudin sepulang kuliah melihat ada banyak serpihan kaca di atas tempat tidur. Namun, saat itu dia tak menyangka hal itu diakibatkan adanya peluru nyasar. Dia berinisiatif membersihkan  serpihan kaca tersebut. Keesokan harinya, Syarifudin memberitahukan kepada kakaknya , Siti Nurseha bahwa jendela kamarnya pecah dan berlubang.

Oleh Siti, kejadian tersebut dilaporkan kepada istri Jazuli Juwaini sore harinya. Setelah itu baru diketahui ada peluru yang bersarang di kamar itu.

Kemudian oleh Istri Jazuli tersebut bersama dengan Maryadi seorang tokoh masyarakat dilaporkan ke Mapolsek  Ciputat, Rabu (3/05/2017) sore kemarin.

Sementara itu Kapolres Tangerang Selatan AKBP Fadli Widiyanto membenarkan ihwal kejadian peluru nyasar tersebut.

"Benar kami sudah terima laporan yang disampaikan ke Mapolsek Ciputat semalam," ujar Fadli, Kamis 4 Mei 2017 di Mapolres Tangerang Selatan.

Dari laporan semalam, pihaknya mengaku telah melakukan olah TKP di kediaman Jazuli. Polisi juga belum dapat memastikan apakah kaca yang pecah itu tertembak atau akibat benda lainnya.

"Siang ini Puslabfor Mabes Polri dan Satreskrim Polres Tangerang Selatan akan melakukan olah TKP kembali. Saat ini kami belum dapat mastikan kejadian sebenarnya. Namun, dari barang bukti yang ada di lokasi diduga rumah Jazuli seperti tertembak," jelasnya.

BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

TANGSEL
Rute MRT Sampai Tangsel Dilanjut Tapi Pakai Anggaran Daerah, Pemda Diminta Bersiap 

Rute MRT Sampai Tangsel Dilanjut Tapi Pakai Anggaran Daerah, Pemda Diminta Bersiap 

Jumat, 19 April 2024 | 14:18

Wacana pembangunan rute MRT tembus hingga ke Tangerang Selatan (Tangsel) kembali dibuka.

TEKNO
Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Jumat, 12 April 2024 | 14:02

Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru, Jumat, 12 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill