Connect With Us

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas Mengenaskan di Pamulang

Yudi Adiyatna | Jumat, 2 Juni 2017 | 19:00

Ilustrasi meninggal (Shutterstock.com / Ilustrasi)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria paruh baya ditemukan tewas penuh luka diduga karena dianiaya. Korban diketahui bernama Akhyar, 59, yang tinggal berdua bersama seorang anak laki-lakinya TH, 34 di rumah  kontrakan di Jalan Cabe VI, RT 05/05, Pondok Cabe Ilir, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Jumat (02/06/2017).
 
Peristiwa nahas ini diketahui bermula ketika tetangga korban bernama Sadilla, curiga dengan bunyi kran air yang terus keluar dari dalam rumah korban. Lantaran pintu rumah tak kunjung dibuka, Sadilla kemudian memanggil pemilik kontrakan.
 
Selanjutnya pemilik kontrakan memutuskan mengambil anak kunci duplikat. Bersama warga, saksi mendapati korban ‎sudah sekarat telentang di atas kursi sofa ruang tamu, dan dari wajahnya banyak mengeluarkan darah.
 

 
Me‎ndapati Akhyar sekarat, Sadilla bersama dengan warga lainnya berinisiatif mencoba menyelamatkannya dengan membawa ke Puskesmas terdekat. Namun sayang, nyawanya tak tertolong lagi sebelum sempat mendapat pertolongan medis.
 
Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho kepada TangerangNews.com  belum mau mengungkapkan penyebab kasus tewasnya pria paruh baya yang diduga sebagai korban penganiayaan.
 
“Tampak mata belum tentu fakta ya, tunggu proses penyelidikan, ya” ungkap Alex.
 
Selain itu Polres Tangsel dan Polsek Pamulang pun mengamankan anak laki-laki korban yang sedang berada di kamar mandi ketika korban ditemukan.(RAZ)
BANTEN
Begini Persiapan InJourney Airports Layani Arus Balik di 37 Bandara

Begini Persiapan InJourney Airports Layani Arus Balik di 37 Bandara

Jumat, 4 April 2025 | 13:34

Bandara-bandara yang dikelola PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) mulai 2 April 2025, memasuki periode arus balik angkutan Lebaran 2025.

KOTA TANGERANG
Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Jumat, 4 April 2025 | 13:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memastikan pelayanan kesehatan akan kembali beroperasi normal pascacuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill