Connect With Us

Karyawan Ramayana Ditemukan Tewas di Serpong

Yudi Adiyatna | Jumat, 14 Juli 2017 | 08:00

Seorang laki-laki Ditemukan Tewas Di Dalam Rumahnya di Kawasan Perumahan Serpong Park Emerald Blok E.3 No.25 RT 03 / 13 Kelurahan Jelupang Kecamatan Serpong Utara Kota Tangsel, Kamis (13/7/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com- Seorang laki-laki bernama Edi Waloeja, 43, ditemukan tewas di dalam kamar mandi rumahnya sendiri di Perumahan Serpong Park  Emerald Blok E.3 No.25 RT 03 / 13 Kelurahan Jelupang Kecamatan Serpong Utara Kota Tangsel, Kamis (13/7/2017) sore kemarin.

Tewasnya Edi diketahui saat salah seorang rekan kerja korban di Ramayana Tanah Abang menghubunginya sejak seharian kemarin namun tidak ada jawaban.

Akhirnya pada sore kemarin, sekitar jam 15.00,  saksi berkunjung kerumah korban untuk mengetahui keadaannya.

Dibantu dengan Satpam setempat,  saksi yang telah menghubungi istri korban lalu mendobrak masuk ke dalam rumah.

" Korban ditemukan dalam kondisi sudah tewas telanjang dengan bau menyengat di kamar mandi" ungkap Kasat Reskrim Polres Tangsel, AKP Alexander Yurikho kepada TangerangNews.com, Kamis (13/7/2017)

Dari hasil olah TKP, pihak kepolisian menduga korban meninggal dunia di sebabkan karena memiliki riwayat penyakit yang di alami selama hidup. "Sebab  tidak ditemukan tindakan kekerasan pada tubuh korban. Korban diketahui terakhir di rumah sendirian sejak hari senin lalu (10/7/2017). Karena istrinya sedang ke Semarang," ungkap Alex.

Jasad korban saat ini dilarikan ke Rumah Sakit Umum Tangerang untuk dilakukan otopsi dan pemeriksaan lebih lanjut.(DBI)

HIBURAN
Pegawai KAI Terancam Dipecat Gegara Tumbler Penumpang Hilang Usai Turun di Stasiun Rawa Buntu

Pegawai KAI Terancam Dipecat Gegara Tumbler Penumpang Hilang Usai Turun di Stasiun Rawa Buntu

Kamis, 27 November 2025 | 19:11

Viral di media sosial kasus hilangnya tumbler bermerek TUKU milik seorang penumpang KRL, Anita Dewi, yang diunggah pada platform Threads hingga memicu reaksi warganet.

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 1.065 Butir Obat Keras Siap Edar dari Penghuni Kontrakan di Jatiuwung

Polisi Sita 1.065 Butir Obat Keras Siap Edar dari Penghuni Kontrakan di Jatiuwung

Jumat, 28 November 2025 | 13:44

Unit Reskrim Polsek Jatiuwung berhasil mengungkap peredaran obat keras daftar G di wilayah Jatiuwung, Kota Tangerang.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

KAB. TANGERANG
Ajak Anak Muda Peduli Lingkungan, Abraham Laksono Galakkan Gerakan Tanam Pohon di Karang Tumaritis Tangerang

Ajak Anak Muda Peduli Lingkungan, Abraham Laksono Galakkan Gerakan Tanam Pohon di Karang Tumaritis Tangerang

Jumat, 28 November 2025 | 18:09

Puluhan anak dari berbagai latar belakang berkumpul untuk mengikuti kegiatan menanam pohon di halaman Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis, Kabupaten Tangerang, pada Jumat, 28 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill