Connect With Us

Begini Kronologis Bus Terguling di Subang yang Menewaskan 25 Orang

Yudi Adiyatna | Sabtu, 10 Februari 2018 | 22:30

Bus rombongan anggota Koperasi Simpan Pinjam Permata dari Kelurahan Pisangan, Ciputat, Tangsel, mengalami kecelakaan di Tanjakan Emen, Subang, Jawa Barat, Sabtu (10/2/2018). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com - Bus pariwisata yang ditumpangi rombongan penumpang asal Tangsel terguling lantaran kondisi jalan di perlintasan Jalan Raya Subang yang menurun dan berkelok.

Kasat Lantas Polres Subang AKP Budhy Hendratno menjelaskan, kejadian itu bermula pada saat bus bernopol F-7959-AA yang dikendarai Amirudin, 32, melintas dari arah Bandung menuju Subang.

"Penumpangnya usai berwisata di Tangkuban Perahu. Dan para penumpang berasal dari Tangerang Selatan," ujarnya.

Sewaktu melintas di Jalan Raya Subang, sang sopir bus pun kehilangan kendali lantaran jalan yang dilintasinya berkelok.

"Jalannya turunan dan berkelok, tidak terkendali dan menabrak sepeda motor Honda Beat," terang Budhy.

Kemudian, lanjut Budhy, bus tersebut juga menabrak tebing yang berada di sebelah kiri jalan hingga terguling.

"Langsung nabrak tebing sebelah kiri jalan lalu terguling," ucapnya.

Menurut Budhy, kondisi sang sopir mengalami luka ringan. Sementara pengendara sepeda motor yang belum teridentifikasi tewas di tempat.

Peristiwa tersebut mengakibatkan 25 penumpang meninggal dunia, 8 penumpang lainnya mengalami luka berat, dan 10 penumpang lagi luka ringan.

"Korban meninggal dunia sebanyak 25 orang belum teridentifikasi," ujarnya.(RAZ/HRU)

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill