Connect With Us

Pabrik Sabun Kecantikan Ilegal Digrebek di Cisauk Tangerang

Yudi Adiyatna | Kamis, 24 Mei 2018 | 15:00

Balai Pengawas Obat dan Makanan (POM) Provinsi Banten dan aparat kepolisian dari Polres Tangsel menggerebek sebuah pabrik pembuatan sabun dan kosmetik wajah, Kamis (24/5/2018). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Provinsi Banten dan aparat kepolisian dari Polres Tangsel menggerebek sebuah pabrik pembuatan sabun dan kosmetik wajah yang terletak di Kampung Kedokan, RT05 RW02 , Cibogo, Cisauk, Kabupaten Tangerang, Kamis (24/5/2018).

Petugas mendapati puluhan drum dan jerigen berisi bahan-bahan yang diduga mengandung bahan berbahaya. 

Semua barang tersebut, ditaruh pada beberapa ruangan terpisah di dalam pabrik yang menyerupai kawasan perumahan cluster kecil itu.

"Ini operasi gabungan antara Balai POM di Serang dan Polsek Cisauk. Kita mendapat laporan dari masyarakat bahwa ada produksi kosmetik secara ilegal di daerah sini. Setelah kita telusuri akhirnya kita temui semua bahan-bahan itu ada disini," ujar Alex Sander, Kepala Balai POM Provinsi Banten di lokasi. 

Selama ini, kata Alex, mereka memproduksi di ruang tertutup seperti itu, dengan pintu gerbangnya selalu tertutup. Dikatakan Alex, semua bahan-bahan ilegal itu akan di bawa ke Balai POM Provinsi Banten untuk diuji laboratorium tentang tingkat kandungannya yang diduga berbahaya.

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho mengatakan, pabrik rumahan tersebut diketahui memproduksi tiga jenis sabun kecantikan. Diantaranya, Sabun Papaya Whitening Soap, Sabun Widya Whitening soap Temulawak dan Sabun K. Brother soap.

"Total keseluruhan sekitar 5.000 butir Sabun," terang Alexander.

Dari informasi sementera diketahui, produksi rumahan ilegal tersebut telah berlangsung selama kurang lebih tiga bulan. Dengan  mempekerjakan karyawan sekitar 19 orang.(DBI/RGI)

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill