Connect With Us

Situs Tidak Bisa Diakses, Hari Pertama PPDB Tangsel Kacau

Yudi Adiyatna | Rabu, 4 Juli 2018 | 13:44

Para orangtua siswa mendatangi posko PPDB di SMP 11 Tangsel, Rawabuntu Serpong. (TangerangNews.com/2018 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP Negeri di Kota Tangerang Selatan dihari pertama, Rabu (4/7/2018) diwarnai kekacauan. Pasalnya situs PPDB Online rancangan Dinas Pendidikan Tangsel error dan sulit diakses oleh para pendaftar.

Seperti yang dialami oleh Ricka warga Ciputat , orang tua murid yang ingin mendaftarkan anaknya ke salah satu SMP Negeri di Tangsel, tidak bisa mengakses situs http://ppdb.dikbudtangsel.com sejak tengah malam tadi. 

"Mulai dari tengah malam saya sudah buka web PPDB, tapi pas saya klik daftar dan masukan nomor peserta tidak muncul-muncul. Pilihan yang lain saya coba klik juga tidak bisa-bisa," ujar Ricka.

Hal senada juga disampaikan oleh, Antonius yang sejak dari pagi tadi tidak bisa mendaftarkan sang anak. Antonius, yang tak bisa mendaftar, mencoba mendatangi posko PPDB di SMPN 11 Tangsel.

"Saya tadi, masukan nomor peserta dan berhasil, tapi nama lengkap tidak bisa saya klik. Yang ada hanya keluar alamat. Saya pikir, posko PPDB bisa membantu, tapi jawabannya hanya disuruh mencoba terus dan bersabar," ucapnya.

Menurutnya, pada saat PPDB online tahun ini, seharusnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangsel bisa belajar dari kondisi tahun lalu, dimana kondisi kekacauan serupa pun terjadi tahun lalu.

"Kayak gak ada perubahan dari tahun lalu," tukasnya kesal.(MRI/HRU)

TEKNO
Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rabu, 19 Maret 2025 | 22:47

Cari perusahaan pengembang software kustom terbaik di Indonesia? Temukan rekomendasi terpercaya untuk solusi software yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

KAB. TANGERANG
Libur Lebaran, Personel Gabungan Cegah Gangguan Kemanan dan Kriminal di Obyek Wisata Tangerang

Libur Lebaran, Personel Gabungan Cegah Gangguan Kemanan dan Kriminal di Obyek Wisata Tangerang

Jumat, 4 April 2025 | 13:43

Kepolisian Resor (Polres) Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya fokus mengamankan objek wisata pada musim Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi. Fokus pengamanan digelar sejak hari ke-2 lebaran, Selasa 2 April 2025.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

KOTA TANGERANG
Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Jumat, 4 April 2025 | 13:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memastikan pelayanan kesehatan akan kembali beroperasi normal pascacuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill