Connect With Us

Heboh, Bayi Ditemukan Tewas Dalam Kantong Plastik di Pondok Aren

Rachman Deniansyah | Kamis, 7 Maret 2019 | 12:00

Sesosok bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan sudah tidak bernyawa di dalam kantong plastik, di Jalan Kali Camar Pingiun, Komplek Camar 8, Pondok Betung, Kecamatan Aren, Tangerang Selatan, Kamis (7/3/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Warga Pondok Aren kembali digegerkan setelah adanya penemuan bayi berjenis kelamin laki-laki di dalam kantong plastik dengan keadaan yang sudah tidak bernyawa.

Mayat bayi yang tak berdosa tersebut ditemukan oleh dua warga sekitar, yakni Abdillah, 44, dan Muji Alaina Pribadi, 24, di Jalan Kali Camar Pingiun, Komplek Camar 8, Pondok Betung, Kecamatan Aren, Tangerang Selatan, Kamis (7/3/2019) sekitar pukul 09.00 WIB.

Kasat Reskrim Polres Tangsel, AKP Alexander Yurikho, menjelaskan penemuan tersebut bermula saat kedua warga hendak pergi ke kali untuk mencari ikan.

"Kedua saksi mencari ikan cere di kali tersebut, kemudian Abdillah melihat plastik kresek hitam yang mencurigakan di kali," jelas Alex. 

Karena penasaran, lanjutnya, saksi langsung membuka plastik mencurigakan itu.

"Ketika dibuka, saksi Abdillah dengan disaksikan temannya melihat satu bayi laki-laki dalam keadaan sudah tidak bernyawa," bebernya. 

Dari penemuan tersebut, warga langsung menghubungi pihak kepolisian. "Atas dasar laporan tersebut, piket Reskrim langsung melakukan cek TKP," tambahnya. 

Sampai saat ini belum diketahui motif dan tujuan serta identitas dari bayi malang yang dibuang tersebut.

Alex mengatakan, bahwa untuk langkah lebih lanjut, pihaknya kini akan membawa jenazah bayi malang tersebut ke RSUD Tangerang. 

"Membuat Surat Visum dan mengantar jenazah bayi ke RSUD Tangerang untuk dilakukan Visum," ujar Alex.(RAZ/RGI)

TEKNO
Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Jumat, 12 April 2024 | 14:02

Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru, Jumat, 12 April 2024.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

KOTA TANGERANG
Pendatang Baru Wajib Tahu, Ini Syarat Urus Pindah Domisili ke Kota Tangerang

Pendatang Baru Wajib Tahu, Ini Syarat Urus Pindah Domisili ke Kota Tangerang

Jumat, 19 April 2024 | 18:40

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang mengimbau para pendatang yang ingin menetap di Kota Tangerang agar segera mengurus administrasi kependudukannya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill