Connect With Us

Peringati May Day, Ini Empat Poin Tuntutan Buruh Tangsel

Rachman Deniansyah | Rabu, 1 Mei 2019 | 15:30

Ketua Federasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Tangsel, Vanny Sompie. (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

 

TANGERANGNEWS.com-Meski buruh di Kota Tangsel menggelar Hari Buruh Internasional dengan cara yang berbeda dengan Turnamen Futsal, namun tentu tak mengurangi nilai perjuangan mereka. 

"Walau acara seperti ini berbeda dengan yang lain, tapi ini tak mengurangi nilai perjuangan dari para buruh," jelas Ketua Federasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Tangsel, Vanny Sompie, Rabu (1/5/2019).

Dalam nomentum perjuangan kaum buruh ini, pihaknya membawa tuntutan guna mewujudkan kesejahteraan buruh, kehidupan yang layak dan terhindar dari exploitasi buruh.

"Permasalahan dunia buruh saat ini yang masih krusial adalah masalah upah buruh, BPJS Ketenegakerjaan/Kesehatan, perumahan dengan harga terjangkau dan perlindungan kaum buruh," bebernya. 

Kepada TangerangNews, Vanny menjelaskan hal yang menjadi tuntutannya terkait kesejahteraan para buruh khususnya di Tangsel. 

"Revisi PP 78, Perbaikan pelayanan BPJS kesehatan/ketenagakerjaan, Pengadaan perumahan murah buat buruh, Perlindungan korban PHK dan Pengangguran serta Perlindungan pekerja migran," tutur Vanny. 

Dijelaskan olehnya, perihal tuntutannya soal upah, pihaknya masih menunggu bagaimana hasil revisi PP 78 Tahun 2015 tentang pengupahan dan juga tingkat inflasi. 

"Kalau bicara upah kita belum tahu, karena itu kan sesuai dengan bagaimana revisi PP 78 oleh Presiden. Selain itu, kalau kita merujuk pada PP 78, itu juga merujuk pada tingkat inflasi yang turut menentukan, kita belum tau berapa tingkat inflasi selanjutnya," tukasnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

TEKNO
Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Jumat, 22 November 2024 | 15:51

Teknologi geospasial canggih ArcGIS, buatan Esri Indonesia telah diimplementasikan di berbagai provinsi dan kota utama di Indonesia, untuk mendukung pemerintah daerah (pemda) dalam mengambil keputusan berbasis data.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill